Kutukan Stadion Wembley Berhenti di Laga ke-13

Para pemain Tottenham Hotspur merayakan gol Harry Kane (tengah)
Sumber :
  • Reuters / Scott Heppell

VIVA.co.id – Harry Kane dan Son Heung-Min sukses membawa Tottenham Hotspur mengalahkan Borussia Dortmund di Wembley, Kamis dinihari 14 September 2017.

5 Calon Pengganti Erik Ten Hag di Manchester United

Menurut Manajer Spurs, Mauricio Pochettino, kemenangan itu menunjukkan bahwa akhirnya skuatnya mampu lepas dari kutukan Wembley. Spurs disebut-sebut kena kutukan Wembley karena selalu kalah saat berlaga sebagai tuan rumah di stadion itu. Spurs menggunakan Wembley sebagai markas karena stadion White Hart Lane direnovasi.

Ini kemenangan pertama yang mereka raih dari 13 laga berturut-turut di stadion yang juga markas Timnas Inggris itu. Mereka delapan kali kalah di Wembley.

Pochettino Sudah Dapat Restu dari Ferguson untuk Jadi Pelatih MU

"Saya harap kemenangan ini membuat orang berhenti membicarakan kutukan dan semacamnya. Ini awal yang fantastis sekaligus menghentikan segala hal aneh yang melingkari tim saat bertanding di sini," kata Pochetino seperti dilansir thenational.ae.

"Hari ini berarti tiga poin. Persepsi tentang Wembely berubah dan akan baik untuk masa depan kami."

Tinggalkan Chelsea, Mauricio Pochettino Gabung Manchester United?

"Menang di sini memiliki arti sangat penting untuk meningkatkan kepercayaan diri kami, pemain, dan fans," tutur Pochettino. (one)
 

Enzo Maresca resmi jadi pelatih Chelsea

Chelsea Resmi Dilatih Enzo Maresca

Chelsea secara resmi mengumumkan Enzo Maresca sebagai pelatih baru mereka. Juru taktik asal Italia itu direkrut untuk mengisi posisi yang ditinggalkan Mauricio Pochettino

img_title
VIVA.co.id
3 Juni 2024