Bintang AS Monaco Beri Tanda Positif Segera Gabung Chelsea

Gelandang AS Monaco, Tiemoue Bakayoko
Sumber :
  • Reuters / Andrew Couldridge

VIVA.co.id – Ada dua tipe pemain di bursa transfer. Ada yang gemar memberi tanda atau kode ke mana dia akan meneruskan karier,ada juga yang sama sekali tak ingin proses kepindahannya diketahui publik.

5 Momen Terbaik di Boxing Day Premier League, Nomor 3 Legend Banget

Gelandang AS Monaco, Tiemoue Bakayoko, ada tipe pemain yang senang membuat publik menebak-nebak dan penasaran. Baru-baru ini dia memberikan "kode" kepindahannya.

Lewat fitur Instagram, Insta Story, Bakayoko mengunggah sebuah foto yang menunjukkan dia sedang berada di Inggris. Hal ini diketahui dari gambar sebuah majalah di foto tersebut, yang hanya dijual di Inggris dan Skotlandia, dikutip The Sun.

Penampakan Luka di Wajah Gianluigi Donnarumma karena Diinjak oleh Lawan

Pernah Bikin Geram Shin Tae-yong, Wasit Francois Letexier Biarkan Donnarumma Cedera Parah, Wajahnya Sampai ...

Tanda lainnya adalah, di foto yang diunggah pemain asal Prancis ini, terdapat sebuah kamus bahasa Inggris. Ini semakin menegaskan kalau tujuannya ke Inggris bukan untuk sekedar berlibur, melainkan mempersiapkan sesuatu yang lebih dari itu.

Publik pun mengambil kesimpulan kalau dia akan segera menuju markas Chelsea, Stamford Bridge untuk melakukan tes medis. The Blues ditengarai menebus Bakayoko seharga 40 juta pound.

Sebelum Bakayoko mengunggah foto ini, dia juga mengunggah foto bersama seorang fans Chelsea, dengan sebuah caption bertuliskan, "Kemarin adalah memori hari ini, dan hari esok adalah impian hari ini".

Eks pemain Timnas Indonesia, Greg Nwokolo

Greg Nwokolo Murka ke Pemain Indonesia saat Melawan Chelsea, Kenapa?

Eks Pemain Timnas Indonesia, Greg Nwokolo mengenang momen saat Indonesia All Stars melawan Chelsea di Stadion GBK, Jakarta pada Kamis, 25 Juli 2013 silam.

img_title
VIVA.co.id
28 Desember 2024