Efek Domino Transfer Chelsea, MU Dapat Untung

Gelandang Chelsea, Nemanja Matic
Sumber :
  • Reuters / Toby Melville

VIVA.co.id – Kegiatan transfer Chelsea bisa berdampak positif bagi Manchester United. Sebab, andai Chelsea berhasil mendapatkan pemain AS Monaco, Tiemoue Bakayoko, MU bisa kedatangan pemain baru.

5 Momen Terbaik di Boxing Day Premier League, Nomor 3 Legend Banget

Sampai sekarang, transfer Nemanja Matic ke MU masih ditangguhkan Chelsea. Kubu Chelsea masih menunggu transfer Bakayoko rampung agar mereka tak kehilangan pemain tangguh di lini tengah.

Dilansir Daily Mirror, kepindahan Bakayoko ke Chelsea hanya tinggal menunggu waktu. Setelah sempat terkendala, Bakayoko akhirnya menyatakan sepakat gabung Chelsea dengan besaran gaji yang ditawarkan dan akan segera melakoni tes medis.

Chelsea Kami Telah Kembali

Bakayoko diprediksi resmi berseragam Chelsea pada Sabtu 1 Juli 2017, atau bertepatan dengan peluncuran jersey terbaru untuk musim 2017/18.

Kepindahan gelandang 22 tahun tersebut menjadi kunci bagi MU mendapatkan Matic. Setelah Bakayoko berseragam Chelsea, MU baru akan mendapatkan Matic.

Dinilai Terlalu Maksa Mainkan Cole Palmer saat Lawan Arsenal, Manajer Chelsea Punya Pembelaan

The Blues memang menahan Matic pindah ke MU. Sebab, mereka tak ingin blunder dengan melepas pemain tengahnya sebelum mendapatkan pengganti. (mus)

Eks pemain Timnas Indonesia, Greg Nwokolo

Greg Nwokolo Murka ke Pemain Indonesia saat Melawan Chelsea, Kenapa?

Eks Pemain Timnas Indonesia, Greg Nwokolo mengenang momen saat Indonesia All Stars melawan Chelsea di Stadion GBK, Jakarta pada Kamis, 25 Juli 2013 silam.

img_title
VIVA.co.id
28 Desember 2024