Bukti Dominasi ManCity Atas Sunderland

Gelandang Manchester City, David Silva (kostim biru muda)
Sumber :
  • Mirror.co.uk

VIVA.co.id – Manchester City membutuhkan kemenangan untuk kembali menduduki posisi tiga besar klasemen Premier League. Misi pasukan Pep Guardiola nampak mudah, sebab lawan yang akan dihadapi adalah klub juru kunci, Sunderland.

Pemain Klub Premier League Ini Siap Bela Timnas Indonesia, Tapi Sudah Terlambat!

City akan bertandang ke Stadium of Lights, markas Sunderland, Minggu 5 Maret 2017 WIB. Dalam laga nanti, Sergio Aguero cs diprediksi akan mampu memenangkan laga. Mengingat, City senantiasa mendominasi dalam 10 pertemuan dengan Sunderland.

Sebelumnya, City suskes mengalahkan Sunderland di ajang Premier League musim ini. Pertemuan kedua klub di ajang Premier League musim ini, terjadi di pekan pertama. Kala itu, gol Sergio Aguero dan bunuh diri Paddy McNair, membawa City menang 2-1 atas Sunderland.

Manchester United Terpaut 7 Poin dari Zona Degradasi, Ruben Amorim: Momen Terburuk, Kami Harus .....

Menurut data Soccerpunter, Dalam 10 pertemuan terakhir, City senantiasa mampu mengalahkan Sunderland. Bahkan, dalam enam pertemuan di ajang Premier League dan Piala Liga Inggris, Sunderland selalu menelan kekalahan. 

Tiga kekalahan telak bahkan sempat ditelan oleh skuat berjuluk The Black Cats. Di ajang Premier League musim 2014/2015, Sunderland takluk 1-4 dari City. Skor yang sama kemudian kembali terulang di ajang Piala Liga Inggris dan Premier League musim 2015/2016.

Casemiro Tinggalkan Manchester United

Dalam 10 pertemuan terakhir kontra City, Sunderland hanya satu kali meraih kemenangan saat bermain di markasnya. Terakhir kali Sunderland mampu mengalahkan City di Stadium of Lights adalah di ajang Premier League musim 2011/2012. Saat itu, gol tunggal Andy Johnson jad penentu kemenangan Sunderland 1-0 atas City.

10 Pertemuan Terakhir Sunderland Vs Manchester City:

Manchester City 2-1 Sunderland (Premier League)
Sunderland 0-1 Manchester City (Premier League)
Manchester City 4-1 Sunderland (Premier League)
Sunderland 1-4 Manchester City (Piala Liga Inggris)
Manchester City 3-2 Sunderland (Premier League)
Sunderland 1-4 Manchester City (Premier League)
Manchester City 2-2 Sunderland (Premier League)
Manchester City 3-1 Sunderland (Piala Liga Inggris)
Sunderland 1-0 Manchester City (Premier League)
Sunderland 0-1 Manchester City (Persahabatan)
 

Manajer Manchester United, Ruben Amorim

Ruben Amorim: Liverpool Lebih Baik, tapi Manchester United Bisa Menang

Manajer Manchester United (MU) Ruben Amorim percaya diri timnya memiliki peluang untuk menang melawan Liverpool di Anfield

img_title
VIVA.co.id
5 Januari 2025