Lagi, Legenda Harap Sturridge Tak Tinggalkan Liverpool

Daniel Sturridge (kiri) dan Juergan Klopp (kanan).
Sumber :
  • Reuters / Phil Noble

VIVA.co.id – Masa-masa sulit sedang menghampiri striker Liverpool, Daniel Sturridge. Bagaimana tidak, dia kini lebih banyak dicadangkan oleh manajer Juergen Klopp.

Liverpool Bikin Real Madrid Catat Rekor Memalukan di Liga Champions

Mantan pemain Chelsea itu memang dikenal sebagai pemain yang rentan cedera. Selain itu, dia kini diketahui sedang berseteru dengan Klopp.

Hal itu lantaran dia mengeluh karena posisinya kerap digeser oleh manajer asal Jerman itu. Padahal, Klopp menginginkan setiap pemainnya bisa bermain di banyak posisi.

Klasemen Liga Champions: Liverpool di Puncak, Real Madrid Nyaris Keluar dari Zona Play-off

Pemain 27 tahun itu pun gencar diberitakan akan pindah pada akhir musim ini. Namun, legenda The Reds, Ian Rush berharap mantan pemain Manchester City itu masih mau bertahan di Anfield. Dia merasa Sturridge adalah pemain yang sudah berkontribusi banyak untuk Liverpool.

"Sturridge mungkin striker paling berbakat yang kami miliki saat ini. Saya berharap dia tidak pergi pada Januari dan saya berharap dia masih bertahan untuk waktu yang lama tetapi Anda juga harus berjuang untuk mendapatkan posisi. Saya yakin dia akan melakukannya," ujar Rush seperti dikutip Mirror.

Jadwal Lengkap Matchday 5 Liga Champions: Ada Bayern Munich Vs PSG dan Liverpool Vs Real Madrid

"Satu hal yang pasti kami masih membutuhkannya dan sekali dia mendapat peluang, dia harus bisa memanfaatkannya. Dan jika dia mampu, saya pikir dia akan kembali menjadi pemain penting untuk Liverpool dan membawanya ke posisi empat besar," jelasnya.

Kylian Mbappe saat Real Madrid berhadapan dengan Liverpool

Kylian Mbappe Tak Berkutik dalam Laga Liverpool Vs Real Madrid

Real Madrid menyerah 0-2 dalam lanjutan Liga Champions di Anfield Stadium, markas Liverpool, Kamis dini hari WIB 28 November 2024.

img_title
VIVA.co.id
28 November 2024