Wasit Kontroversial Pimpin Final MU Vs Southampton
- Reuters / Tony O'Brien
VIVA.co.id – Manchester United akan menghadapi Southampton di final Piala Liga, 26 Februari 2017. Laga di Wembley Stadium ini akan dipimpin oleh wasit Andre Marriner.
"Andre Marriner dipilih sebagai wasit untuk final Piala Liga antara Manchester United melawan Southampton. Wasit 46 tahun ini akan dibantu asisten wasit Richard West dan Stuart Burt dalam laga di Wembley, 26 Februari 2017," demikian bunyi situs resmi Piala Liga.
"Kevin Friend ditunjuk sebagai ofisial keempat. Sedangkan Matthew Wilkes menjadi asisten wasit cadangan," lanjut pernyataan tersebut.
Marriner merupakan wasit yang berpengalaman. Wasit asal Birmingham ini sudah menjadi pengadil di Inggris sejak 2000.
Sejak 2004, Marriner diberi kepercayaan memimpin laga Premier League. Wasit 46 tahun ini menjadi wasit resmi FIFA sejak 2009. Dia juga pernah memimpin final Piala FA Junior, Community Shield, final playoff Championship, dan final Piala FA.
Meskipun demikian, bukan berarti Marriner tanpa kontroversi. Salah satu yang paling terkenal, saat dia memimpin duel Chelsea kontra Arsenal di Stamford Bridge, dalam lanjutan Premier League, 22 Maret 2014.
Saat itu, Marriner tak bisa membedakan dua pemain Arsenal, Alex Oxlade-Chamberlain dan Kieran Gibbs. Bermaksud untuk mengeluarkan kartu merah kepada Chamberlain yang melakukan handsball, Marriner justru mengusir Gibbs. Spontan, kejadian ini menjadi buah bibir di berbagai media.
Namun, itu hanyalah catatan di masa lalu. Tentunya diharapkan Marriner bisa menunjukkan kepemimpinan yang adil di final nanti. (one)
Andre Marriner stats:#PL games officiated - 18
— Eastbridge (@Eastbridge_SB) February 6, 2017
Yellow cards - 67
Red cards - 1
Penalties awarded - 4
Good choice by the @FA? #EFLCup pic.twitter.com/c3unnVS2xU