Wenger Bela Keputusannya Cadangkan Walcott

Manajer Arsenal, Arsene Wenger
Sumber :
  • Reuters / Alan Walter

VIVA.co.id – Banyak yang menganggap keputusan Arsene Wenger mencadangkan Theo Walcott saat melawan Watford,  dini hari, sebagai biang kerok dari kekalahan Arsenal di kandang. The Gunners takluk 1-2 dari skuat Walter Mazzarri.

Hasil Lengkap: Juventus Tekuk AC Milan, Arsenal dan Barcelona Tertahan

Tapi, Wenger melakukan pembelaan atas anggapan tersebut. Padahal memang Walcott sudah pulih dari cedera dan bisa dimainkan sejak awal laga.

Walcott baru dimainkan di babak kedua. pemain asal Inggris itu dimainkan untuk mengganti Olivier Giroud.

Cepat Atau Lambat, Arsenal Bakal Datangkan Striker Baru

"Walcott bermain di babak kedua. Jika Anda melihat kondisinya, dia tidak bermain selama lima setengah pekan. Dia masih terlihat kaku pada hari Senin," kata Wenger, dikutip Soccerway.

"Kami memiliki tiga pertandingan pekan ini. Saya rasa keputusan saya mencadangkan Walcott tidak sepenuhnya bodoh. Saya pikir itu adalah keputusan yang normal," ujarnya

Mikel Arteta Marah karena Kai Havertz Dilecehkan

Sebelum Walcott dimainkan, Arsenal sudah lebih dahulu tertinggal 0-2 dari Watford. Gol dicetak oleh Younes Kaboul dan Troy Deeney, masing-masing di menit 10 dan 13.

Arsenal baru bisa mencetak satu-satunya gol di menit 58. Gol The Gunners tercetak atas nama Alex Iwobi di menit 58.

Dengan hasil minor ini, Arsenal berada di peringkat tiga klasemen sementara dengan raihan 47 angka dari 23 pertandingan. Berselisih sembilan poin dari sang pemuncak, Chelsea.

Mantan Wakil Presiden (Wapres) ke-13 RI, KH. Maruf Amin

Kapok Jadi Fans MU, Kiai Ma'ruf Amin Banting Setir Dukung ManCity

Kiai Ma'ruf Amin mengalihkan dukungannya dari Manchester United ke Manchester City. Beliau melihat tim asuhan Pep Guardiola ini memiliki permainan yang lebih konsisten.

img_title
VIVA.co.id
22 Januari 2025