Leicester Nyaris Dipermalukan Tim Kasta 2

Kapten Leicester City, Wes Morgan rayakan gol ke gawang Derby
Sumber :
  • REUTERS/Andrew Boyers

VIVA.co.id – Drama sengit terjadi di Pride Park Stadium saat tuan rumah Derby County menghadapi Leicester City, Jumat 27 Januari 2017 (Sabtu dini

Man United Ngamuk Usai Ditinggal Erik Ten Hag, Begini Kata Ruud Van Nistelrooy

hari WIB). The Foxes nyaris saja kalah dari tim Championship (kasta 2) tersebut, sebelum mengakhiri pertandingan dengan skor imbang 2-2.

Leicester sanggup unggul lebih dulu di menit 8. Darrent Bent mencetak gol ke gawang sendiri. Mantan pemain Tottenham Hotspur ini salah mengantisipasi tendangan pojok The Foxes.

Manchester United Rela Rugi demi Harry Maguire Pergi

Bent membayar kesalahannya di menit 21. Dia sukses membawa Derby menyamakan kedudukan. Umpan silang Will Hughes diselesaikan dengan sempurna oleh Bent.

Derby berbalik unggul di menit 40. Sepakan Craig Bryson dari dalam kotak penalti tak mampu dihalau kiper Leicester, Kasper Schmeichel.

Sering Jadi Istilah Sepakbola, Apa Itu Underdog? Arti, Asal Usul, dan Contoh Nyata

Leicester terus berupaya menyamakan kedudukan di babak kedua. Manajer Leicester, Claudio Ranieri sampau memasukkan Riyad Mahrez, Demarai Gray, dan Ahmed Musa untuk menambah daya gedor.

Gol yang ditunggu-tunggu akhirnya hadir di menit 86. Tandukan sang kapten, Wes Morgan menyelamatkan Leicester dari kekalahan. Skor imbang 2-2, membuat Derby harus memainkan partai replay (ulangan) di King Power Stadium.

Susunan Pemain

Derby County: Scott Carson, Cristopher Baird, Richard Keogh, Alex Pearce, Marcus Olsson, Craig Bryson (Abdoul Camara 89'), Bradley Johnson, Thomas Ince, Will Hughes (Jacob Butterfield 63'), Darrent Bent, Johnny Russell (Matej Vydra 84')

Leicester City: Kasper Schmeichel, Robert Huth, Christian Fuchs (Demarai Gray 46'), Danny Simpson, Wes Morgan, Benjamin Chilwell, Andy King, Marc Albrighton (Ahmed Musa 74'), Danny Drinkwater, Shinji Okazaki (Riyad Mahrez 64'), Jamie Vardy

 

Ruud van Nistelrooy

Ruud van Nistelrooy Pamit dengan Gemilang, Bikin MU Lupa Rasanya Kalah

Ruud van Nistelrooy pamit sebagai manajer interim Manchester United dengan catatan gemilang. Di laga terakhirnya, Nistelrooy membawa MU menggasak Leicester City 3-0

img_title
VIVA.co.id
11 November 2024