Koeman: Melawan Liverpool Pasti Lebih Sulit dari Arsenal

Ronald Koeman, manajer Everton.
Sumber :
  • Reuters / Scott Heppell

VIVA.co.id – Dini hari nanti akan tersaji laga seru dari pentas Premier League. Everton akan menjamu tim tetangga, Liverpool.

Kylian Mbappe Tak Berkutik dalam Laga Liverpool Vs Real Madrid

Laga bertajuk "Merseyside Derby" ini akan kick off pada pukul 03.00 WIB. Jelang laga, manajer Everton, Ronald Koeman, berekspektasi kalau melawan Liverpool akan lebih sulit dari pada saat melawan Arsenal, pekan lalu.

The Toffees (julukan Everton) sukses mengandaskan Arsenal pekan lalu dengan cara dramatis. Setelah tertinggal 0-1, akhirnya mereka bangkit dan berbalik unggul 2-1.

Liverpool Bikin Real Madrid Catat Rekor Memalukan di Liga Champions

Koeman sepenuhnya menyadari kalau Arsenal dan Liverpool bukan lah tim yang bisa disamakan. Dia meramalkan laga dini hari nanti akan lebih sulit ketimbang pekan lalu.

"Kita semua tahu Liverpool tim yang berbeda dengan Arsenal, mereka lebih kuat dalam fisik dan bermain lebih agresif," ujar Koeman, yang dikutip Squawka.

Klasemen Liga Champions: Liverpool di Puncak, Real Madrid Nyaris Keluar dari Zona Play-off

"Untuk mendapat hasil yang bagus, kami perlu menunjukkan apa yang kami lakukan saat melawan Arsenal," kata Koeman.

Liverpool kini berada di peringkat tiga klasemen sementara dengan 34 poin dari 16 pertandingan. Jika mereka berjarak sembilan angka dari pemuncak klasemen, Chelsea. Sedangkan Everton, masih ada di peringkat sembilan dengan 23 poin.

(ren)

Kapten Liverpool Virgil van Dijk

Reaksi Van Dijk Ditodong Pertanyaan soal Pindah ke Real Madrid

Masa depan Virgil van Dijk bersama Liverpool masih belum jelas. Kontraknya akan habis pada Juni 2025 mendatang, tapi belum ada kesepakatan perpanjangan.

img_title
VIVA.co.id
29 November 2024