3 Kunci Utama West Ham Gagalkan Kemenangan MU

Diafra Sakho (kiri) dan Slaven Bilic (kanan)
Sumber :

VIVA.co.id – Manajer West Ham United, Slaven Bilic, memuji penampilan anak asuhnya yang berhasil menahan imbang Manchester United dalam laga di Old Trafford.

Erik Ten Hag Buat Pernyataan terkait Diogo Dalot Gagal Cetak Gol ke Gawang Kosong. Rekan Ronaldo Itu

Bertandang ke Old Trafford dalam laga pekan ke-13 Premier League, The Hammers sukses membendung agresivitas Zlatan Ibrahimovic cs dengan skor akhir 1-1, Senin 29 November 2016 dini hari WIB.

Lini pertahanan West Ham yang digawangi James Collins dan Angelo Ogbonna, jadi salah satu yang terbaik dalam laga ini. Selain itu, tangguhnya kiper West Ham, Darren Randolph, juga jadi faktor kegagalan MU meraih kemenangan.

Kerap Mengejek Pemain, Suporter West Ham Dipaksa Masuk Lapangan: Hasilnya di Luar Dugaan

Bilic mengatakan para pemainnya mampu menunjukkan tiga hal penting dalam laga ini. Ketiga hal ini yang menurut manajer asal Kroasia ini bisa mengantar timnya meredam permainan agresif MU.

"Mungkin kami bisa meraih lebih, tapi ini adalah titik penting bagi kami. Terutama, kami mampu bermain baik. Saya harus memuji para pemain, yang menunjukkan karakter, komitmen, dan kualitas, terutama di babak kedua," ujar Bilic dikutip BBC.

Manchester United Dapatkan Pengganti Wan-Bissaka

"Anda tidak bisa menyerang sepanjang waktu di sini (Old Trafford). Mereka mencoba untuk terus menekan saat kami kehilangan bola. Jika Anda keluar, akan ada banyak ruang," ujarnya.

Hingga saat ini, West Ham masih menghuni papan bawah klasemen. Dimitri Payet cs berada di urutan 16 klasemen sementara Premier League, dengan raihan 12 poin.

Manchester United saat menghadapi West Ham United

Sudah Jelas MU Dipecundangi West Ham, Masih Saja Erik Ten Hag Bilang...

Manajer Manchester United Erik Ten Hag masih saja menyebut timnya bermain lebih baik, meski mengalami kekalahan dari West Ham pada laga lanjutan Premier League 2024/2025.

img_title
VIVA.co.id
28 Oktober 2024