Serang Wasit, Mourinho Terancam Sanksi FA

Manajer Manchester United, Jose Mourinho
Sumber :
  • Action Images via Reuters / Carl Recine

VIVA.co.id – Manajer Manchester United, Jose Mourinho, terancam sanksi dari Federasi Sepakbola Inggris, FA. Itu setelah Mourinho mengeluarkan komentar pedas terhadap wasit Anthony Taylor jelang duel Liverpool versus MU, 18 Oktober 2016 lalu.

Pemain Klub Premier League Ini Siap Bela Timnas Indonesia, Tapi Sudah Terlambat!

Laga Liverpool versus MU dipimpin oleh wasit Anthony Taylor. Mourinho pun meragukan objektivitas Taylor di pertandingan ini.

Sebab, Taylor merupakan wasit asli Manchester. Dia lahir di Wythenshawe. Tempat tinggal Taylor, hanya berjarak 9,6 kilometer dari Old Trafford.

PSG Tawarkan Mega Kontrak kepada Mohamed Salah, Liverpool Bisa Gigit Jari

"Saya rasa, tuan Taylor adalah wasit bagus. Tapi, saya pikir seseorang sengaja memberikan tekanan tinggi karena saya rasa sulit baginya untuk memimpin dengan baik," kata Mourinho saat itu.

Komentar tersebut memancing FA untuk mengambil tindakan. Mereka menilai, The Special One telah melanggar peraturan dalam kompetisi.

Manchester United Terpaut 7 Poin dari Zona Degradasi, Ruben Amorim: Momen Terburuk, Kami Harus .....

"Manajer MU, Jose Mourinho, telah didakwa dengan tuduhan komentar tak layak terhadap keputusan wasit laga Liverpool versus MU. Komentar tersebut diungkapkan sebelum pertandingan," begitu pernyataan FA di situs resminya.

Mourinho punya waktu untuk melakukan pembelaan hingga Senin 31 Oktober 2016. Jika terbukti bersalah, sanksi denda yang cukup besar telah menanti Mourinho.

Manajer Manchester United, Ruben Amorim

Ruben Amorim: Liverpool Lebih Baik, tapi Manchester United Bisa Menang

Manajer Manchester United (MU) Ruben Amorim percaya diri timnya memiliki peluang untuk menang melawan Liverpool di Anfield

img_title
VIVA.co.id
5 Januari 2025