Chelsea Rampungkan Transfer Gabigol dalam 48 Jam?
- REUTERS/Ueslei Marcelino
VIVA.co.id – Kabar terbaru seputar transfer bomber belia Timnas Brasil, Gabriel Barbosa, kembali beredar. Setelah diberitakan segera dipinang Manchester United, kini pemain berjuluk Gabigol itu disebut segera bergabung dengan Chelsea.
Dilansir media Inggris, The Sun, penyerang berusia 19 tahun ini segera merampungkan proses kepindahannya dari Santos menuju Chelsea dalam 48 jam.
Jika kabar tersebut benar, maka Chelsea akan menyalip MU dalam perburuan Gabigol. Sebelumnya, MU dikabarkan sudah memberikan tawaran sebesar €34,5 juta (Rp508 miliar).
Selain kedua raksasa Inggris tersebut, Gabigol juga sempat dikaitkan dengan klub juara Premier League musim lalu, Leicester City. Namanya kemudian juga dikaitkan dengan klub elite Italia, Inter Milan.
Saat ini, Gabigol fokus bersama Timnas Brasil di ajang Olimpiade 2016 Rio de Janeiro. Di ajang Olimpiade, Gabigol sudah mencetak dua gol buat Brasil.
Tim Samba muda tengah memburu medali emas di ajang olahraga paling prestisius di dunia itu. Brasil akan berhadapan dengan Honduras di babak semifinal yang akan digelar pada 17 Agustus 2016. (one)