Manajer West Ham Tak Ingin Kehilangan Payet
- REUTERS/John Sibley
VIVA.co.id – Nama Dimitri Payet memang menjadi salah satu yang mencuat dalam gelaran Piala Eropa 2016. Bintang Timnas Prancis ini mampu menunjukkan penampilan gemilang sepanjang turnamen, dan sukses membawa Les Bleus melaju hingga babak semifinal sejauh ini.
Payet dipercaya oleh pelatih Prancis, Didier Deschamps, menjadi salah satu pemain vital di lini tengah usai bersinar bersama West Ham United di Liga Inggris musim lalu. Terbukti, Payet mampu menjawab kepercayaan Deschamps dengan torehan tiga golnya buat Les Bleus selama gelaran ini berlangsung.
Aksi impresif yang ditunjukkan Payet tak ayal mengundang beberapa klub elite Eropa datang untuk meminangnya. Salah satu yang paling gencar dikabarkan tertarik untuk mendatangkan Payet adalah raksasa Spanyol, Real Madrid.
Ketertarikan Madrid jelas membuat West Ham ‘ketar-ketir’. Bukan hanya manajemen The Hammers yang khawatir, manajer West Ham, Slaven Bilic, juga mengutarakan kekhawatirannya kehilangan Payet.
Meski demikian, Bilic masih tetap optimis jika gelandang 29 tahun ini masih akan berseragam West Ham tahun depan. Manajer asal Kroasia ini juga mengungkap dirinya terus berkomunikasi dengan sang pemain, guna meyakinkan Payet tetap bertahan di London.
"Sebagai manajer klub, saat Anda punya pemain yang masuk dalam minat (transfer klub) dan tak diragukan lagi, Dimitri Payet telah menjadi salah satu bintang dalam turnamen (Piala Eropa 2016)," ujar Bilic dilansir Daily Mail.
"Saya mengerti bahwa dengan kesuksesannya, semua spekulasi tentang masa depannya akan mengikuti. Saya tahu bahwa klub raksasa akan datang, tapi saya akan sangat senang jika dia tinggal di West Ham. Kami selalu berkirim pesan singkat satu sama lain selama tiga pekan terakhir, dan dia senang di klub (West Ham). Dia adalah pemain kami," jelasnya.
Payet akan kembali jadi andalan Prancis dalam laga kontra Jerman, dalam laga babak semifinal Piala Eropa 2016. Duel dua raksasa Eropa ini akan digelar di Stade Velodrome, Marseille, 8 Juli 2016 dini hari WIB.