Nolito Direkrut Manchester City
- twitter.com/ManCity
VIVA.co.id – Manchester City terus membangun skuat terbaiknya di bawah arahan Pep Guardiola. Setelah merekrut Ilkay Guendogan dari Borussia Dortmund, kini The Citizens resmi mendatangkan Nolito dari Celta Vigo.
Pemain bernama lengkap Manuel Agudo Duran itu baru saja menjalankan tugas membela negara di Piala Eropa 2016 bersama Spanyol di bawah asuhan Vicente del Bosque.
Ketertarikan City mendatangkan Nolito berkat performanya yang gemilang musim lalu di La Liga, di mana dia mencetal 12 gol dari 29 pertandingan. Kontrak berdurasi empat tahun dan mahar £13,8juta jadi harga yang dikeluarkan City.
"Saya akan mencoba memberi memberikan yang terbaik yang saya bisa. Saya siap melakukan apapun yang diminta manajer, melakukan yang terbaik untuk mengulangi apa yang telah saya lakukan di klub sebelumnya," kata Nolito, dikutip dari situs resmi klub, mcfc.com.
"Ini hanya masalah bagaimana memainkan pertandingan dengan normal dan saya berharap bisa membantu Manchester Citu untuk memenangkan pertandingan," ucap Nolito
#WelcomeNolito to #mcfc
— Manchester City (@ManCity) July 1, 2016
? https://t.co/1er12wGxpf pic.twitter.com/9m7k2qnhrL
Tak bisa dipungkiri, keberadaan Guardiola sebagai manajer, menjadi faktor yang membuat pemain kelahiran 15 Oktober 1986 ini memilih City untuk menjadi pelabuhan berikutnya.
"Saya rasa Pep Guardiola adalah salah satu manajer terbaik dunia. Dia tahu banyak tentang permainan sepakbola dan dia membantu saya dalam progres sebagai pemain. Saya yakin dia akan mendapat yang terbaik dari saya," ujarnya.
Untuk mengajak fans di seluruh dunia menyambut Nolito, pihak klub menggunakan hashtag atau tagar #WelcomeNolito. Di klub barunya ini, Nolito akan mengenakan nomor punggung sembilan