Chelsea Merasa Diuntungkan dengan Absen di Eropa

Para pemain Chelsea merayakan gol
Sumber :
  • Reuters / Darren Staples

VIVA.co.id – Kiper Chelsea, Asmir Begovic, mencoba mengambil sisi positif dengan absennya tim di kompetisi Eropa musim depan. Menurutnya, The Blues akan memiliki waktu banyak untuk fokus membangun tim bersama manajer anyar.

Pengakuan Guardiola Usai Manchester City Dihajar Juventus dan Terancam Gagal Total di Liga Champions

Chelsea pada musim ini memang tampil cukup mengecewakan dengan status sebagai juara bertahan Premier League. John Terry dan kawan-kawan harus puas finis di posisi 10 klasemen akhir dengan raihan 50 poin.

Kondisi itu memastikan Chelsea bakal absen di kompetisi Eropa, seperti Liga Europa ataupun Liga Champions. Namun, absennya tersebut bagi Begovic dinilai cukup menguntungkan The Blues yang bakal diasuh oleh Antonio Conte pada musim depan nanti.

Hasil Lengkap Liga Champions: Barcelona Bekap Dortmund, Juventus Hancurkan Manchester City

"Jelas, tujuan utama kami adalah untuk memastikan kami kembali bermain di Eropa sesegera mungkin, terutama di Liga Champions, dan kembali meraih trofi," kata Begovic, seperti dilansir Evening Standard.

"Kami akan memanfaatkan waktu kosong sebaik mungkin. Di pekan biasa, kami akan berlatih empat atau lima hari, alih-alih dua atau tiga hari. Kami punya waktu untuk bekerja dan memastikan semuanya berjalan dengan benar. Kami bisa mempersiapkan pertandingan lebih intens dari tim lain,” lanjutnya.

Real Madrid Dihantam Kabar Buruk Usai Kalahkan Atalanta

Begovic mengambil contoh Leicester City yang sukses menjuarai Premier League musim ini, di mana hanya bermain di satu kompetisi saja. Dengan begitu, para pemain Chelsea bisa dengan cepat menerapkan taktik dari manajer.

“Begitu musim dimulai, kami akan lupa bahwa kami tidak bermain di Eropa dan kami akan terus menjaga fokus. Waktu ekstra di latihan akan membantu kami menerapkan ide dari manajer dengan cepat,” ujarnya.

Bek Timnas Indonesia, Jay Idzes

Jurnalis Italia Bongkar Jay Idzes Diintai Klub Liga Champions, Petinggi Sudah Datang ke Venezia

Meski klubnya berada di zona degradasi, bek Venezia dan Timnas Indonesia dikabarkan sedang menjadi incaran banyak klub di Eropa.

img_title
VIVA.co.id
23 Desember 2024