Drinkwater Maklum Bila Gagal Masuk Timnas Inggris
- Reuters / Eddie Keogh
VIVA.co.id – Gelandang Leicester City, Danny Drinkwater, tidak mempermasalahkan jika namanya dicoret dari Timnas Inggris untuk Piala Eropa 2016. Padahal, musim ini penampilan Drinkwater sangat mengesankan, ia mempersembahkan piala Premier League bagi Leicester, sehingga masuk dalam daftar 26 pemain sementara skuat Roy Hodgson di Piala Eropa 2016.Â
Soccerway melaporkan, pemain berusia 26 tahun ini bermain 35 kali dari 38 pertandingan liga, mencetak tiga gol dan mempersembahkan piala yang pertama bagi klub setelah 132 tahun berdiri. Saat ditanya apakah ia akan kecewa jika tidak lolos seleksi, Drinkwater menjawab tidak terlalu.Â
"Banyak pemain tengah yang berkualitas, mereka bermain di level atas, sehingga saya memahaminya. Jika ini terjadi saya akan mengerti dan saya akan bekerja keras lagi musim depan," kata Drinkwater.Â
Menurut Drinkwater, membuat keputusan 23 pemain dari 26 pemain yang ada adalah tantangan berikutnya. Drinkwater menilai, saat ini tujuan semua pemain adalah bagaimana berjuang untuk masuk dalam daftar 23 pemain.Â
"Saya akan melatih bagaimana saya biasa berlatih dan bekerja sangat keras jika saya berada di 23 pemain tersebut. Ada banyak pertandingan yang harus dimainkan, dan kebugaran sangat diperlukan oleh setiap orang, saya berharap berada di timnas sampai akhir," jelas mantan pemain Manchester United ini.Â
Drinkwater merupakan pemain yang minim pengalaman bermain di level timnas. Drinkwater baru merasakan bermain di timnas Inggris pada Maret lalu saat beruji coba melawan Belanda. Â
(ren)