Oscar Ingin Bertahan di Chelsea
- Reuters / Stefan Wermuth
VIVA.co.id – Gelandang Chelsea, Oscar ingin membuktikan kemampuannya di depan manajer baru The Blues, Antonio Conte. Pemain asal Brasil ini mengakui, sepanjang musim 2015/2016 ia merasa kurang bahagia.Â
Soccerway melaporkan, ia menderita cedera lutut pada awal Agustus, sehingga jarang bermain di Premier League. Lantas ia harus berjuang usai Guus Hiddink menggantikan Jose Mourinho sebagai menajer.Â
Spekulasi muncul, pemain berusia 24 tahun ini akan meninggalkan Stamford Bridge akhir musim nanti. Namun, ia berkeinginan menunjukkan kemampuannya di hadapan Conte, untuk memperoleh tempat utama.Â
"Sangat sulit bagi saya. Saya memiliki musim yang hebat tahun lalu, dan tiga musim saya berjalan dengan baik. Tapi saya menjadi salah satu pemain yang mendapatkan cedera di awal musim. Ketika saya kembali, tim tidak memperlakukan dengan baik dan saya berada di bangku cadangan dan keluar dari tim utama," kata Oscar. Â
Menurut Oscar, sejak saat itu ia tidak mencapai pada level permainannya. Ia pun berharap akan mencapai permainan terbaiknya musim depan.
Sementara itu, Oscar juga berharap kapten John Terry akan bertahan di Stamford Bridge setidaknya satu musim lagi. Masa depan Terry di Chelsea hingga saat ini memang belum pasti, dan kontraknya akan berakhir pada Juni nanti.