3 Klub Inggris Menanti Walcott Angkat Koper
- Reuters/John Sibley
VIVA.co.id – Performa menurun Theo Walcott membuat Arsenal mengagendakan penjualan sang pemain di akhir musim 2015/2016 . Menanggapi kondisi tersebut, legenda Arsenal, Charlie Nicholas buka suara.
Dia mengklaim bahwa jika benar terjadi, The Gunners melakukan keputusan yang salah. Dia menilai, Walcott masih sangat dibutuhkan oleh Meriam London.
Dia menambahkan, ada beberapa klub besar yang sudah menantinya, seperti Manchester United, Liverpool, dan Chelsea.
"Pasti ada yang menginginkan sang pemain. Saya melihat Manchester United dan Liverpool tertarik. Saya takut dia akan berkembang, jika dia pergi ke klub lain" kata Nicholas, seperti dilansir Skysports.
"Theo memiliki kecepatan, semua klub akan tertarik padanya. Chelsea mungkin juga tertarik, mengingat mereka juga akan menjual Eden Hazard," lanjutnya.
Theo Walcott bergabung bersama The Gunners di tahun 2005 silam. Selama 11 musim berseragam Arsenal, pria asal Inggris ini sudah memainkan 233 laga dan mencetak 55 gol di Premier League. (asp)