Tampil Buruk Lawan Newcastle, Ini Alasan ManCity

Pemain Manchester City, Sergio Aguero
Sumber :
  • Reuters / Andrew Yates

VIVA.co.id – Manuel Pellegrini mengakui Manchester City hanya pantas mendapatkan satu poin saja saat bertandang ke markas tim papan bawah, Newcastle United, dalam lanjutan Premier League semalam.

Parah! Ojol Dikasih Bintang Satu oleh Fans MU Perkara di Helm Ada Stiker ManCity

ManCity berhasil unggul lebih dulu saat laga di St James Park baru berjalan 15 menit lewat aksi Sergio Aguero, yang sukses catatkan gol ke-100 di Premier League.

Namun, The Citizens tampil jauh dari performa terbaiknya sehingga Newcastle berhasil memanfaatkan hal tersebut dan memaksa pertandingan berakhir 1-1, lewat gol pertama Vurnon Anita dalam dua tahun terakhir.

Respons Cristiano Ronaldo soal Gabung Manchester City Bikin Heboh

Hal ini membuat ManCity buang peluang memperkokoh posisi mereka di empat besar. Pellegrini pun sadar kalau penampilan anak asuhnya jauh dari kata memuaskan.

"Ini bukan hasil yang bagus. Kami punya beberapa peluang di babak kedua untuk mencetak gol kedua, tapi kami tidak bermain dengan baik dan tidak pantas menang," ujar Pellegrini, seperti dilansir dari BBC.

Boxing Day Digelar! Catat Jadwal Lengkap Premier League Malam Ini

Pellegrini pun menyoroti penampilan anak asuhnya yang gagal menembus pertahanan Newcastle yang amat ketat. Lini tengah yang diisi sejumlah gelandang top gagal memberikan kontribusi nyata.

"Lebih sulit saat menghadapi tim seperti ini, yang sedang berjuang mempertahankan hidup mereka. Sangat penting untuk mempertahankan kecepatan tinggi dan mungkin hari ini pemain kami tidak terlalu kreatif untuk membuat ruang melawan pertahanan rapat. Itulah kenapa kita gagal menang," tambah pria Chile tersebut.

Dengan hasil ini, ManCity berhasil naik satu peringkat ke posisi tiga dengan 61 poin dari 34 laga. Namun, sangat rawan digusur oleh Arsenal yang berjarak satu poin saja dan masih punya satu laga sisa.

Sementara Newcastle membuka peluang ke luar dari zona degradasi. 29 Poin yang mereka kumpulkan kini hanya berjarak dua poin saja dari Norwich City di zona aman.

Pemain Manchester City Erling Haaland

Hasil Lengkap: Man City Menang Telak, Chelsea dan Arsenal Tertahan, Klubnya Jay Idzes ....

Hasil lengkap pertandingan sepakbola semalam hingga Minggu dini hari WIB, 5 Januari 2025, meliputi pertandingan dari final Piala Teluk, Premier League, Ligue 1, Serie A

img_title
VIVA.co.id
5 Januari 2025