Arsenal Batalkan Turnamen Pramusim
- Reuters / Tony O'Brien
VIVA.co.id – Arsenal mengumumkan membatalkan turnamen pramusim Emirates Cup musim panas nanti. Turnamen tersebut telah digelar oleh Arsenal sejak tahun 2007, di mana The Gunners memegang rekor juara sebanyak empat kali.
The Sun melaporkan, alasan pembatalan tersebut karena adanya perbaikan lapangan dan adanya gelaran Piala Eropa 2016. Turnamen ini biasanya berlangsung selama dua hari.
Chief Executive Arsenal, Ivan Gazidis, mengatakan, ia sebenarnya kecewa tidak bisa menggelar turnamen pramusim tersebut. Namun, karena adanya pekerjaan di lapangan Emirate Stadium, maka dengan terpaksa harus membatalkannya. Pekerjaan rekonstruksi lapangan akan dimulai usai Arsenal menggelar laga tandang terakhirnya musim ini melawan Aston Villa pada 15 Mei.
"Kami tahu bagaimana populernya Emirates Cup untuk fans kami di Inggris dan seluruh dunia. Kami berharap kembali menggelar pada tahun depan," kata Gazidis.
Arsenal sendiri telah mengkonfirmasi persiapan pramusim mereka akan dilakukan di Amerikan pada Juli nanti. Anak asuh Arsene Wenger ini akan memainkan laga dengan MLS All-Stars di San Jose, serta bertemu dengan klub Chivas de Guadalajara di Los Angeles.