Conte Datang, Hiddink Peringatkan Pemain Chelsea
- Reuters / Carl Recine
VIVA.co.id – Chelsea sudah menunjuk Antonio Conte sebagai manajer untuk musim depan. Hal itu membuat para pemain The Blues harus beradaptasi lagi dengan gaya kepelatihan bos barunya itu.
Berkaitan dengan hal tersebut, Guus Hiddink, sebagai manajer interim saat ini, memberikan saran untuk anak asuhnya. Pria berkebangsaan Belanda itu mengingatkan para pemainnya, agar meningkatkan segala aspek yang dibutuhkan apabila masih ingin berada di Stamford Bridge.
Mereka harus melakukan hal itu, karena manajer baru pasti akan melakukan "audisi" kepada para pemainnya untuk menentukan siapa saja yang dipertahankan. Apabila seorang pemain tidak menunjukkan motivasi tinggi, maka dia pasti akan terpinggirkan dari skuad.
"Ini adalah kritik membangun, setiap pemain harus berjuang untuk posisinya dengan manajer baru," kata Hiddink seperti dilansir Mirror.
Hiddink memperingatkan pemainnya agar menunjukkan mentalitas juara supaya bisa menjadi bagian dari upaya Chelsea untuk naik kembali ke puncak sepakbola Inggris. Musim ini, prestasi mereka menukik tajam setelah terlempar dari 4 besar dan persaingan juara.
"Ketika bermain di Chelsea, Anda harus selalu bangga dan bermain dengan motivasi internal. Jika Anda bermain hanya dengan motivasi eksternal dan mengkhawatirkan posisi atau hal-hal berbau materi, Anda akan tergelincir," ucap Hiddink.
Pelatih asal Belanda ini baru saja menderita kekalahan liga pertama pada periode kedua sebagai bos interim The Blues. Kekalahan perdana itu diberikan oleh Swansea City melalui gol tunggal dari Gylfi Sigurdsson. (one)