Fellaini Sesumbar Jelang MU Lawan Tottenham

Pemain Manchester United, Marouane Fellaini.
Sumber :
  • Reuters / Darren Staples

VIVA.co.id - Pemain Manchester United, Marouane Fellaini, memanaskan tensi jelang melawan Tottenham Hotspur di White Hart Lane, akhir pekan ini. Fellaini mengatakan, MU tidak takut pada siapapun.

Pemain internasional Belgia itu mengatakan duel dengan The Lilywhites akan menjadi salah satu laga besar yang akan dijalani oleh timnya musim ini. Apa lagi laga ini menentukan peluang MU meraih posisi empat besar.

"Kami punya kualitas untuk mengalahkan siapa saja dan kami harus menunjukkannya," kata mantan pemain Everton tersebut seperti dilansir Soccerway, Jumat, 8 April 2016.

"Kami ingin berada di posisi empat besar. Klub seperti MU harus bermain di Liga Champions dan kami berusaha untuk itu," tambah Fellaini.

Musim ini MU masih menjalani musim yang kurang mengesankan bersama manajer Louis van Gaal. Setan Merah masih berada satu poin di bawah Manchester City di posisi keempat.

MU akan menghadapi Spurs pada Minggu, 10 April 2016. Mereka harus menang apabila ingin merangsek naik zona Liga Champions. Sejauh ini, MU masih tertahan di posisi lima klasemen sementara Premier League.

Harry Maguire Belum Pantas Jadi Kapten Manchester United