Maksud Tersembunyi Begovic di Balik Datangnya Conte
- REUTERS
VIVA.co.id – Chelsea sudah resmi menunjuk manajer barunya, Antonio Conte. Kiper The Blues, Asmir Begovic menyambut antusias datangnya sang manajer.
Dilansir Tribalfootball, Conte datang ke Chelsea dengan kontrak selama tiga tahun. Dia menggantikan peran Guus Hiddink yang akan diputus kontrak akhir musim 2015/2016.
Begovic menyebut bahwa ia tak sabar untuk bekerja sama dengan Conte. Status kiper pelapis bisa menjadi alasan utama kenapa Begovic mengungkapkan hal ini. Sebab, manajer baru memungkinkan rotasi besar-besaran bisa terjadi dalam klub.
"Ini menjadi 12 bulan yang penuh dengan cerita. Ini sebuah pengumuman yang penting," kata Begovic.
"Chelsea merekrutnya dan saya tak sabar untuk bekerja sama dengannya," tutur sang penjaga gawang.
Begovic datang ke Chelsea pada Juli 2015. Pindah dari Stoke City, dia berstatus sebagai pelapis Thibaut Courtois. Musim ini, dia sudah memainkan 12 laga di Premier League.