Pemilik Leicester Ultah Bagikan Donat Gratis
- http://www.dailymail.co.uk
VIVA.co.id – Chairman Leicester City Vichai Srivaddhanaprabha, akan berulang tahun pada Senin, 4 April 2016. Dia akan merayakannya, dengan membagikan bir dan donat gratis, bagi setiap suporter Leicester City dalam pertandingan melawan Southampton di King Power Stadium, pada Minggu, 3 April.
Dilansir dari Mirror pada Jumat, 1 April, sebotol Singha Beer akan dibagikan pada suporter yang berusia lebih dari 18 tahun. Sementara mereka yang belum cukup umur, akan diberikan sebotol air kemasan. Tambahan lainnya, adalah donat Krispy Kreme yang lezat.
Suasana hangat terasa di East Midlands, dengan posisi puncak yang masih ditempati skuad Claudio Ranieri. Delapan laga tersisa dan Leicester berpeluang memperlebar keunggulan lima poin, dari Tottenham Hotspur yang akan menghadapi Liverpool akhir pekan ini.
"Ini memperlihatkan sikap murah hati lainnya dari pemilik klub. Vichai akan tiba di Inggris untuk laga melawan Southampton, pada akhir pekan, kemudian kembali ke Thailand pada Minggu malam, hanya untuk bersama kita dan mendukung tim bertanding," kata CEO Leicester Susan Whelan.
Disebutnya, ada banyak ikatan spesial dalam klub, antar para pemain, staf, pemilik dan suporter. "Itu (ikatan) telah menjadi aspek vital, untuk musim luar biasa yang kita rasakan. Ke mana pun kita pergi, orang-orang membicarakannya."
"Kita memasuki masa menuju akhir musim sekarang, jadi ikatan itu akan menjadi sangat penting, dan dukungan dari suporter kami adalah bagian esensial," ujar Whelan.