Arteta Buka Kemungkinan Arsenal Rekrut Pemain Baru
- AP Photo/Dave Thompson
Inggris, VIVA – Manajer Arsenal, Mikel Arteta membuka peluang untuk melakukan penambahan pemain dalam skuad asuhannya pada Januari 2025 mendatang.
Arteta harus mengubah pilihan starting XI dalam beberapa pekan terakhir ini karena banyak pemain dalam tim yang mengalami cedera.
Menjelang menghadapi Everton dalam pertandingan lanjutan Premier League akhir pekan ini, manajer asal Spanyol itu membeberkan kemungkinan merekrut pemain baru.
"Saya tidak pernah berharap Januari akan sangat sibuk, tetapi beberapa kejutan selalu datang. Semoga ketersediaan skuad akan lebih baik dalam beberapa minggu terakhir," kata Mikel Arteta, dikutip dari Tribal Football.
Saat badai cedera melanda, Arsenal mendapat kabar baik. Karena kabarnya Gabriel Magalhaes bisa dimainkan dalam pertandingan menghadapi Everton.
"Ada kemungkinan salah satu dari mereka akan tersedia. Dia berlatih hari ini. Itu Gabriel," tutur Arteta.
Sempat beredar kabar kalau Riccardo Calafiori juga bisa dimainkan. Akan tetapi Arteta nampaknya berhati-hati dalam mengambil keputusan.
"Kami hanya menghormati waktu yang telah ditetapkan oleh departemen medis. Kami memantaunya setiap hari."