Raheem Sterling Tak Pernah Ada dalam Rencana Arsenal

Pemain Chelsea rayakan gol Raheem Sterling
Sumber :
  • https://www.instagram.com/chelseafc

Inggris, VIVA – Direktur Olahraga Arsenal, Edu mengaku Raheem Sterling tidak pernah ada dalam rencana transfer musim ini. Namun pada akhirnya mereka merekrut dengan status pinjaman dari Chelsea.

Memang sejak nama Raheem Sterling diisukan bakal dilepas oleh Chelsea, tidak ada yang mengaitkan dengan Arsenal. Tim seperti Manchester United dan Juventus yang kabarnya ingin merekrut.

"Sejujurnya, kami tidak pernah benar-benar berencana untuk merekrutnya saat kami memulai bursa transfer, hanya untuk bersikap transparan," kata Edu, dikutip dari laman resmi klub.

"Namun kami selalu mengatakan kepada semua orang bahwa Anda harus siap untuk setiap skenario. Jadi, ketika kesempatan itu datang kepada saya, dan saya memeriksa skuad, saya memeriksa bagaimana dia bermain, dan tentu saja berbicara dengan Mikel Arteta," imbuhnya.

Raheem Sterling gabung Arsenal

Photo :
  • x.com/Arsenal

Bukan cuma Edu dan Arteta yang berdiskusi terkait dengan kemungkinan mendatangkan Sterling. Ada juga jajaran manajemen yang lain, dan kemudian disimpulkan mereka butuh pemain tambahan.

"Sangat masuk akal memiliki seseorang seperti dia karena saya cukup yakin dia akan menambah banyak hal dalam skuad. Dia punya pengalaman, dia lebih mengerti liga daripada siapa pun. Dia sudah bermain di Liga Champions berkali-kali," tuturnya.

Pengalam Sterling di Premier League tak perlu diragukan. Dia adalah salah satu pemain yang pernah merebut trofi. Sehingga Arsenal yakin akan banyak kontribusi yang diberikan.

Arsenal Punya Pemain 14 Tahun yang Mainnya Seperti Ricardo Kaka

"Dia juga memenangi Premier League beberapa kali, jadi saya pikir dia bisa memberikan banyak kontribusi untuk skuad kami dan saya merasa sangat senang melihat seseorang seperti dia di skuad kami," ujarnya.

Arsenal Marah dengan Conor McGregor Akibat Aksi Mengerikan di Depan Saka
Cole Palmer saat Chelsea vs Arsenal dalam lanjutan Premier League

Dinilai Terlalu Maksa Mainkan Cole Palmer saat Lawan Arsenal, Manajer Chelsea Punya Pembelaan

Cole Palmer awalnya diragukan bisa tampil saat Chelsea menjamu Arsenal dalam pertandingan lanjutan Premier League. Tapi dia diturunkan selama 90 menit penuh.

img_title
VIVA.co.id
11 November 2024