Kado Indah Nathan Tjoe-A-On untuk HUT Kemerdekaan RI

Nathan Tjoe-A-On
Sumber :
  • PSSI

Inggris, VIVA – Pemain keturunan Timnas Indonesia, Nathan Tjoe A On, nyatanya punya kado indah untuk HUT Kemerdekaan RI atau Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia pada Sabtu 17 Agustus 2024. 

Akhirnya, Pemerintah Buka Suara soal Pemain Timnas Indonesia Dituding Punya Paspor Ganda

Bek berusia 22 tahun itu mencatatkan laga debutnya untuk Swansea City di kasta kedua Liga Inggris, Championship League, musim 2024-2025. Dia tampil saat berhadapan melawan Preston North End FC pada Sabtu 17 Agustus 2024 di Swansea.com Stadium.

Nathan Tjoe-A-On menjadi Starter di Swansea City

Photo :
  • Goal
Shin Tae-yong Prediksi Nasib Marselino Ferdinand di Oxford United, Akhirnya Begini...

Swansea City berhasil memetik kemenangan pertama mereka dari dua laga yang telah dijalani musim ini. Nathan dan kolega sukses unggul tiga gol tanpa balas. Hasil itu membawa mereka kini menempati peringkat ketujuh klasemen Championship League 2024-2025.

Nathan sendiri tampil di babak kedua. Dia masuk menggantikan Josh Tymon di menit ke-88. Penampilannya itu lantas membuatnya menjadi orang Indonesia pertama yang main di kasta kedua Liga Inggris.

Komisi III dan X DPR RI Setujui Naturalisasi Mees Hilgers-Eliano Reijnders

Sebelumnya Nathan Tjoe-A-On juga sempat dipercaya tampil di Piala Liga Inggris 2024-2025. Ketika itu penggawa andalan Timnas Indonesia tersebut bermain selama 67 menit saat Swansea City berhadapan melawan Gillingham FC. 

Nathan Tjoe-A-On, Timnas Indonesia vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia

Photo :
  • VIVA.co.id/M Ali Wafa

Berperan sebagai bek kiri, Nathan dan kolega pun sukses memetik kemenangan 2-1. Adapun pertandingan tersebut berlangsung pada 13 Agustus 2024.

Di Swansea City, Nathan Tjoe-A-On telah resmi dikontrak sejak Agustus 2023 lalu. Namun dia dipinjamkan ke klub Belanda, SC Heerenveen, pada Januari 2024 dan baru kembali pada Juni 2024.

Nathan pun resmi menjadi bagian dari Timnas Indonesia dan memulai debutnya pada Maret 2024 lalu. Tercatat sejauh ini dia sudah tampil empat kali di semua kompetisi bersama Skuad Garuda senior.

Di Timnas Indonesia U-23, Nathan tampil sebanyak tujuh kali. Dia memulai debutnya untuk Timnas Indonesia U-23 pada April 2024.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya