Cole Enggan Tanggapi Kegagalan Penalti

Joe Cole (merah) dan pemain Trabzonspor Hrvoje Cale
Sumber :
  • AP Photo/Tim Hales

VIVAnews - Joe Cole gagal menggandakan keunggulan Liverpool saat menjamu klub asal Turki, Trabzonspor, di leg pertama babak Play Off Europa League. Pasalnya penalti yang diambil oleh Cole dengan mudah diatasi kiper tim tamu, Kamis 19 Agustus 2010 (Jumat dini hari WIB)

Itu membuat The Reds harus puas dengan kemenangan tipis 1-0 saja. Gol tunggal dicetak Ryan Babel di masa injury time babak pertama. Meski demikian, Cole enggan menanggapi kegagalan itu secara berlebih.

"Itu adalah penalti yang buruk. Saya angkat tangan soal itu," kata Cole dikutip dari Goal pasca pertandingan yang berlangsung di Anfield.

"Tapi Anda tak bisa terus berkutat dengan hal itu. Kami menang 1-0 dan mengambil hal positif dari situ."

Hal lain yang nampak dinikmati oleh mantan pemain Chelsea ini adalah posisinya di belakang striker. Sepertinya, kata Cole, ada pijakan yang ditemukan dalam posisi itu. Cole juga tidak keberatan jika kemudian pemain lain yang mencetak gol.

Pria Tangerang Ditemukan Tewas Usai Terjatuh saat Main Skateboard di GOR Brebes

Dalam laga dini hari tadi, pemain lain itu adalah Babel."Hal menyenangkan bisa melakukan itu untuk Ryan. Saya juga menikmati masa-masa awal di sini."