Ten Hag Bawa 3 Pemain Man Utd U-18 ke Tim Senior

Erik Ten Hag
Sumber :
  • Twitter: Manchester United

Inggris – Manajer Manchester United, Erik ten Hag telah mencermati tiga pemain tim U-18 yang menampilkan performa menarik pekan ini. Dia membawa para pemain tersebut gabung latihan tim utama Man Utd.

Hasil Lengkap: Hattrick Amad Diallo Lambungkan MU, Real Madrid ke Perempat Final

Ketiga pemain Man Utd U-18 yang dibawa adalah Finley McAllister, Zach Baumann, dan Jacob Devaney. Mereka semua telah berlatih bersama tim utama dalam beberapa hari terakhir.

Ketiga pemain tersebut berposisi sebagai gelandang. McAllister dan Baumann berusia 17 tahun. Sementara Devaney lebih muda lagi, yakni 16 tahun.

Perwakilan Marcus Rashford Gelar Pertemuan dengan AC Milan

Mengutip Manchester Evening News, kesempatan ini merupakan pengalaman pertama mereka bersama skuad senior Man Utd. Fakta menarik dari ini adalah Devaney merupakan anak asisten manajer Barnsley, Martin Devaney.

Manajer Manchester United, Erik ten Hag

Photo :
  • AP Photo/Ian Walton
Berapa Gaji yang Harus Dikeluarkan PSSI untuk Rekrut Erik ten Hag sebagai Pelatih Timnas Indonesia?

Performa skuad Man Utd U-18 memang sedang bagus. Mereka hanya kalah sekali di kompetisi musim ini. Karena itulah ten Hag coba memanggil pemain yang menonjol dalam tim.

Kehadiran ten Hag sebagai manajer tim berjuluk Setan Merah menjadi angin segar bagi para pemain muda. Mereka bisa mendapat kesempatan dipanggil ke tim senior.

Beberapa nama seperti Alejandro Garnacho dan Kobbie Mainoo adalah yang mampu merebut kesempatan itu dengan menampilkan performa luar biasa.

Masih ada beberapa nama pemain muda lain yang mendapat kesempatan itu. Tinggal bagaimana mereka bisa membayar kepercayaan yang diberikan sang juru taktik.

Gol salto Alejandro Garnacho

MU Kasih Harga Tinggi, Napoli Ogah Rekrut Garnacho

Napoli kemungkinan dikabarkan tidak akan memenuhi banderol yang diberikan Manchester United terhadap Alejandro Garnacho. Setan Merah dikabarkan menaruh harga 40 juta poun

img_title
VIVA.co.id
17 Januari 2025