5 Fakta Menarik Liverpool Usai Pulangkan Norwich City di Piala FA

Liverpool vs Norwich City
Sumber :
  • AP Photo/Jon Super

Inggris - Liverpool berhasil menyingkirkan Norwich City dalam babak 32 besar Piala FA dengan skor 5-2 di Stadion Anfield pada Minggu malam kemarin, 28 Januari 2024.

Hasil Lengkap Liga Champions: Real Madrid Dibantai AC Milan, Man City Hancur Lebur

Kelima gol Liverpool masing-masing dibukukan Curtis Jones (16'), Darwin Nunez (28'), Diogo Jota (53'), Virgil Van Dijk (63') dan Ryan Gravenberch (90+3'). Sedangkan dua gol Norwich City masing-masing ditorehkan Ben Gibson (22') dan Borja Sainz (69'). Berikut beberapa fakta menarik duel Liverpool vs Norwich City:

1. Liverpool ke Babak 16 Besar

Klasemen Premier League: Liverpool Gusur Man City di Puncak, Man Utd Posisi ke ....

Liverpool Merayakan Kemenangan

Photo :
  • AP Photo/Jon Super

Kemenangan atas Norwich City memastikan Liverpool akan melangkah ke babak 16 besar Piala FA. Di babak 16 besar, skuad asuhan Jurgen Klopp bisa bertemu dengan tim besar seperti Manchester City, Manchester United, Brighton atau Newcastle United.

Hasil Liga Inggris, Liverpool Menari di Atas Penderitaan Arsenal dan Manchester City

2. Torehan Apik Liverpool

Pemain Liverpool rayakan gol

Photo :
  • AP Photo/Jon Super

Liverpool memperpanjang torehan apiknya setelah berhasil menumbangkan Norwich City. The Reds berhasil meraih empat kali kemenangan dan satu kali imbang dalam lima pertandingan terakhir di semua kompetisi. Selain itu juga, Liverpool kini berada di puncak klasemen Premier League.

3. Head To Head

Liverpool vs Norwich City

Photo :
  • AP Photo/Jon Super

Liverpool memiliki torehan apik saat berhadapan dengan Norwich City. The Reds berhasil meraih lima kemenangan termasuk laga tadi dari lima kali pertemuan terakhir di semua kompetisi.

4. Conor Bradley Terbaik

Juergen Klopp dan Conor Bradley

Photo :
  • AP Photo/Jon Super

Conor Bradley bermain luar biasa sebagai bek sayap kanan Liverpool. Pemain asal Irlandia Utara itu terlihat beberapa kali membatu The Reds memabngun serangan dari sektor kanan dan memberikan umpan silang.

Alhasil pemain berusia 20 tahun itu menyubangkan dua assist. Atas penampilan gemilangnya, Conor Bradley terpilih sebagai pemain terbaik dalam laga tersebut.

5. Modal Liverpool Hadapi Chelsea

Aksi Dominik Szoboszlai di laga Chelsea vs Liverpool

Photo :
  • AP Photo/Ian Walton

Kemenangan atas Norwich City dan meraih catatan apik dalam lima pertandingan terakhir. Membuat Liverpool semakin percaya diri untuk menghadapi Chelsea di pertandingan berikut di Premier League untuk mempertahankan posisi puncak.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya