Manchester United Krisis Penyerang, Pemain Ini Jadi Incaran

Striker RB Leipzig, Lois Openda
Sumber :
  • Bundesliga

Inggris – Manchester United mengincar striker RB Leipzig, Lois Openda sebagai target transfer utama mereka di bulan Januari.

Daftar Tim yang Lolos Perempat Final Liga Europa

Menurut Mirror, Setan Merah dilaporkan telah memutuskan untuk mengganti Anthony Martial dan Jadon Sancho dalam waktu dekat. Dan untuk mengisi kekosongan tersebut, mereka membidik Openda.

Openda sukses mencetak 14 gol mengesankan dalam 21 pertandingan untuk Leipzig, sejak kepindahannya senilai £35 juta ($44 juta) dari Lens musim panas lalu.

Bruno Fernandes Menggila, MU Lolos ke Babak Perempat Final Liga Europa

Pencari bakat MU disebut mengamati penampilan luar biasa Openda ketika berhadapan dengan Manchester City di Etihad Stadium. Dalam laga itu, ia mencetak dua gol ManCity dalam kekalahan 3-2 di babak penyisihan grup Liga Champions. 

Pencari bakat senior MU, yang hadir untuk mengevaluasi bek Leipzig asal Prancis Castello Lukeba, melaporkan kembali kepada manajer Erik ten Hag tentang karakteristik sang penyerang yang membuatnya menjadi target serius bagi klub.

Alex Ferguson Bicara Blak-blakan Soal Stadion Baru MU Pengganti Old Trafford

Di sisi lain, MU kesulitan mencetak gol musim ini karena Marcus Rashford tak segacor dulu. Ia hanya mencetak dua gol dalam 15 penampilan Premier League.

Gelandang Manchester United, Bruno Fernandes

Kritik dan Pujian Amorim ke Bruno Fernandes Usai Mengganas di Liga Europa

Ruben Amorim memuji kapten Bruno Fernandes, setelah peran utamanya dalam kemenangan Manchester United atas Real Sociedad di Liga Europa. MU melibas wakil Spanyol, di Old

img_title
VIVA.co.id
14 Maret 2025