Epik Comeback, Ini 5 Fakta Menarik Liverpool Usai Hantam Fulham
- Twitter: Liverpool
Inggris - Liverpool berhasil meraih tiga poin usai menghantam Fulham dengan skor 4-3 dalam lanjutan Premier League di Stadion Anfield pada Minggu malam kemarin, 3 Desember 2023.
Keempat gol Liverpool masing-masing ditorehkan Bernd Leno (20' OG), Alexis Mac Allister (38'), Wataru Endo (87') dan Trent Alexander Arnold (88'). Sedangkan ketiga gol Fulham masing-masing dicetak Harry Wilson (24'), Kenny Tete (45+3') dan Bobby Reid (80').
Berikut beberapa fakta menarik Liverpool usai hantam Fulham:
1. Jaga Rekor Kandang
Kemenangan atas atas Fulham, membuat Liverpool menjaga rekor tidak pernah terkalahkan dalam 19 pertandingan jika bermain di Anfield. Torehan tersebut membuat skuad asuhan Jurgen Klopp mencatatkan sejarah klub. Terakhir kalah yaitu saat menghadapi Leeds United pada musim lalu.
2. Trent Alexander Arnold Terbaik
Bermain sebagai bek sayap kanan, Trent Alexander Arnold mampu tampil luar biasa. Pemain asal Inggris itu terlihat beberapa kali membatu membangun serangan dari sektor kanan. Alhasil ia sukses menyumbangkan satu gol.
3. Head To Head
Liverpool memiliki catatan cukup apik saat berhadapan dengan Fulham. The Reds berhasil meraih dua kemenangan termasuk laga tadi, dua hasil imbang dan satu kali menelan kekalahan dalam lima pertandingan terakhir.
4. Epik Comeback
Dalam laga tersebut, Liverpool hampir menelan kekalahan. The Reds sempat tertinggal 2-3 sebelum akhirnya mampu membalikan keadaan berkat dua gol masing-masing ditorehkan Wataru Endo dan Trent Alexander Arnold.
5. Bernd Leno Bunuh Diri
Liverpool membuka kedudukan di menit ke 20 berkat aksi gol bunuh diri Bernd Leno. Kiper asal Jerman itu salah mengantisipasi bola hingga harus masuk ke gawangnya sendiri.