Bayern Munich Tawar Harry Kane Rp1,6 Triliun, Tottenham Mau atau Enggak?
- Instagram @spursofficial
MUNICH – Saga transfer Harry Kane menuju Bayern Munich kembali berlanjut. Bayern mengajukan penawaran terakhir kepada Tottenham Hotspur untuk pemain internasional Inggris tersebut.
Menurut laporan Sky Sports, Die Roten mengajukan penawaran sebesar €100 juta atau setara Rp1,6 triliun, termasuk tambahan. Bayern siap mencari buruan lain jika proposal ini dimentahkan The Lilywhites.
Sementara itu, Kane berharap masa depannya bisa jelas sebelum laga perdana Premier League. Tottenham dijadwalkan bertemu Brentford, Minggu 13 Agustus 2023.
Bayern sudah menaikkan tawaran sebesar £20. Raksasa Jerman ini sudah merasa tawaran ini sudah cukup dan final.
Spurs memang dalam posisi yang dilematis. Kane tinggal menyisakan satu musim kontrak bersama Tottenham.
Jika Tottenham tak menjual Kane musim ini, maka Spurs berpotensi kehilangan pemain 30 tahun ini secara cuma-cuma tahun depan.
Di sisi lain, Tottenham bakal kehilangan juru gedor andal jika harus melepas Kane. Kane sudah mencetak 280 gol dari 435 pertandingan bersama Spurs di semua kompetisi.