5 Pemain Muda Manchester United yang Curi Perhatian Erik Ten Hag di Pramusim
- IG: Kobbie Mainoo
VIVA Bola - Manchester United kini sedang menjalani tur pramusim di Amerika Serikat. Ada sejumlah pemain muda yang mampu mencuri perhatian Erik Ten Hag.
Selain itu, jika para pemain muda Manchester United mampu tampil konsisten, bukan tidak mungkin pelatih asal Belanda itu akan mempromosikan ke tim utama.
Berikut beberapa pemain muda Manchester United yang mampu mencuri perhatian Erik Ten Hag selama pramusim:
Erik Ten Hag mulai jatuh hati dengan gaya permainan Kobbie Mainoo sebagai gelandang bertahan. Ia terlihat beberapa kali dimainkan sejak menit awal dalam beberapa pertandingan.
"Dia (Kobbie Mainoo) mendapatkan kesempatan karena dia pantas mendapatkannya. Dia mampu tampil luar biasa di Manchester United U-21 serta di tempat latihan," ungkap Erik Ten Hag.
Pemain 18 tahun itu diperkirakan akan masuk dalam skuad utama Manchester United musim ini, jika mampu tampil konsisten di lini tengah Setan Merah.
2. Omari Forson
Omari Forson bermain di posisi gelandang serang, pemain 19 tahun itu baru didatangkan pada 2020 dari tim junior West Ham United. Ketika bersama Manchester United U-21, ia mampu tampil luar biasa.
Meskipun belum melakukan debut seniornya, akan tetapi ia mampu menarik perhatian Erik Ten Hag. Ia juga terlihat beberapa kali bermain di saat menghadapi Leeds United, Arsenal, dan Lyon di pramusim.
Alvaro Fernandez didatangkan Manchester United dari Real Madrid pada tahun 2020. Selain itu juga, ia terpilih sebagai pemain terbaik Manchester United U-23 pada musim 2021/2022.
Pada musim lalu, pemain 20 tahun itu dipinjamkan ke Preston North End. Ia juga berharap bisa masuk ke skuad utama Manchester United pada musim ini.
"Mudah-mudah saya bisa bertahan di tim utama Manchester United. Jika itu tidak terjadi dan harus dipinjamkan lagi, maka saya akan terus bekerja keras dan terus berkembang. Saya masih berusia 20 tahun dan saya ingin terus bermain, jika bisa di Manchester United," ungkap Alvaro Fernandez.
4. Marc Jurado
Marc Jurado merupakan pemain lulusan La Masia atau akademi Barcelona. Ia datangkan ke Old Trafford pada 2020. Saat menghadapi Wrexham, ia mencetak satu gol.Â
Bermain sebagai bek kanan, ia juga sangat baik dalam melakukan bertahan dan maupun menyerang dari sektor sayap. Marc Jurado telah mencuri perhatian Erik Ten Hag.
5. Joe Hugill
Joe Hugill yang bermain sebagai penyerang itu mampu mencuri perhatian Erik Ten Hag. Pada musim lalu, ia berhasil mencetak 11 gol dari 12 pertandingan di Premier League U-21.
Pemain berusia 19 tahun itu berhasil mencetak satu gol saat menghadapi Leeds United. Jika ia mampu tampil konsisten, bukan tidak mungkin ia akan dipromosikan ke tim utama Manchester United.