Reece James Ogah Pindah ke Arsenal
VIVA Bola – Baru-baru ini, eksodus pemain Chelsea ke berbagai klub terjadi. Termasuk ke Arsenal.
Meski demikian, bek kanan Chelsea, Reece James secara terbuka menolak bermain untuk Arsenal.
Penolakan itu dengan tegas disampaikan James melalui media sosial Twitter. Ia merespons cuitan yang mengaitkan dirinya gabung ke Arsenal.
Seorang loyalis Arsenal melalui Twitter menuliskan status berbunyi: "Reece James ke Arsenal, siapa yang bilang tidak?" kemudian, cuitan itu direspons James dengan singkat: "Saya bilang TIDAK!"
Diketahui, eksodus pemain Chelsea ke berbagai klub pada musim panas ini terjadi. Kai Havertz jadi pemain yang menyeberang dari London Biru ke London Merah.
Selain itu, sederet nama juga hijrah. Mereka memilih berkarier di Arab Saudi.