Manchester United Disarankan Depak 2 Pemain Ini, Rekrut Joao Felix!
- AP Photo/Alastair Grant
VIVA Bola – Manchester United didesak untuk "membuang" dua pemain dan memboyong bintang pinjaman Chelsea Joao Felix.
Manajer Manchester United, Erik ten Hag akan kembali beraksi di bursa musim panas ini. Itu demi memantapkan skuadnya di Old Trafford setelah musim debut yang cukup impresif.
MU menghabiskan lima musim tanpa trofi dan hanya mampu finis kelima di Liga Primer Inggris tahun lalu sebelum kedatangan bekas pelatih Ajax tersebut. Namun, Ten Hag kini berhasil memandu The Red Devils ke empat besar dan memenangkan Piala Liga.
Mengingat kesuksesan MU di tangan Ten Hag, para petinggi Old Trafford diduga kuat akan mendukungnya di bursa transfer musim panas, meski memang mereka dikabarkan siap melepas sampai 13 pemain.
Eks stiker timnas, Gabby Agbonlahor merasa Setan Merah harusnya mendepak Anthony Martial dan Wout Weghorst dari lini depan sembari mempertanyakan apakah Jadon Sancho dan Antony punya masa depan di Old Trafford.
Agbonlahor merasa MU terlalu bergantung pada Marcus Rashford musim ini dan merasa Ten Hag harus memburu tandangan Joao Felix, yang dipinjamkan ke The Blues oleh Atletico Madrid.
"Saya suka sekali dengan kiprahnya sejauh ini di Chelsea. Saya seperti melihat sisi lain dirinya," ujar mantan kapten Aston Villa itu dikutip dari Football Insider, Rabu 12 April 2023.
"Di Atletico Madrid, dia bermain terlalu mundur dan tak cocok dengan gaya bermain mereka. Di Chelsea, Anda bisa melihatnya mendapatkan bola, berkelak-kelok melewati pemain dan dia juga cukup cepat. Saya sangat menyukainya, tapi ia harus bisa lebih tajam," tambahnya.
"Saya tak melihat mengapa Manchester United tak bisa mendapatkannya. Mereka butuh opsi jika kembali ke Liga Champions musim depan."
"Anthony Martial tidak cukup bagus, begitu pula dengan Wout Weghorst, buang mereka. Antony dan Sancho juga sejauh ini tidak bagus, jadi sumber ancaman mereka cuma Rashford seorang," kata dia.
Agbonlahor menegaskan, jika MU tidak ingin dipermalukan di Liga Champions, maka merekrut Felix adalah solusinya.
"Mereka butuh bantuan, kalau tidak mau dipermalukan di Liga Champions. Menurut saya, Joao Felix akan menjadi perekrutan yang bagus untuk mereka," ungkapnya.