MU Pasrah dengan Kartu Merah Casemiro

Casemiro pemain Manchester United
Sumber :
  • Manutdnews

VIVA Bola – Casemiro terkena kartu merah dalam pertandingan lanjutan Premier League, antara Manchester United melawan Southampton di akhir pekan. Keputusan yang membuatnya kini terancam dilarang tampil dalam empat laga ke depan.

Justin Hubner Dapat Kartu Merah, Aksi Heroik atau Kecerobohan?

Gelandang asal Brasil itu pada awalnya hanya diganjar kartu kuning usai melanggar Carlos Jonas Alcaraz. Namun, setelah intervensi video assistant referee, wasit Anthony Taylor merevisi keputusan dan mengusirnya.

Mantan bintang Real Madrid tersebut terancam skorsing empat laga karena itu adalah kartu merah keduanya musim ini, setelah dikeluarkan dari lapangan saat melawan Crystal Palace di awal tahun.

Yang Dibutuhkan Ruben Amorim Agar Sukses di Manchester United

Kemungkinan Casimero selanjutnya baru bisa dimainkan Manchester United pada 15 April 2023 ketika mereka bertandang ke Nottingham Forest di Premier League.

Dulu Main Bareng di Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo Doakan Ruben Amorim Sukses di Manchester United

Sementara dari pihak MU, diyakini juga tidak akan mengajukan banding. Mereka terpaksa menerima keputusan wasit dalam pertandingan, seperti dikutip Mirror.

Sementara manajer Erik Ten Hag agak kecewa dengan keputusan wasit. Dia sedikit membela anak asuhnya tersebut.

Pemain Manchester United, Casemiro (tengah)

Photo :
  • AP Photo

"Casemiro bermain lebih dari 500 pertandingan di Eropa dan tidak pernah sekali pun mendapat kartu merah. Sekarang dia punya dua di Premier League," katanya.

"Skorsingnya bukan masalah. Kami akan menghadapinya. Pertandingan ini (menghadapi Southampton) dipengaruhi oleh wasit," tegas Ten Hag.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya