Erik ten Hag Cetak Rekor, Ini 5 Pelatih Manchester United Tercepat Meraih 30 Kemenangan

Manajer Manchester United, Erik ten Hag
Sumber :
  • AP Photo

VIVA Bola - Erik ten Hag memecahkan rekor baru bersama Manchester United, pelatih asal Belanda tersebut meraih 30 kemenangan tercepat di bandingkan pelatih yang pernah menangani MU.

Yang Dibutuhkan Ruben Amorim Agar Sukses di Manchester United

Erik Ten Hag ditunjuk sebagai pelatih baru Manchester United musim kemarin. Ia telah menunjukkan perkembangan luar biasa di skuadnya.

Meskipun pada kemarin malam, Manchester United menelan kekalahan 0-7 atas Liverpool. Terlepas dari itu, pelatih berusia 52 tahun tersebut telah memberikan dampak luar biasa bagi skuad Setan Merah.

Dulu Main Bareng di Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo Doakan Ruben Amorim Sukses di Manchester United

Berikut beberapa pelatih Manchester United yang meraih 30 kemenangan tercepat, seperti dilansir berbagai sumber:

1. Erik Ten Hag

Ruben Amorim Enggan Terbebani Sejarah Besar Manchester United

Erik Ten Hag

Photo :
  • Twitter: Manchester United

Erik Ten Hag ditunjukan sebagai pelatih Manchester United untuk menggantikan Ole Gunnar Solskjaer pada musim kemarin, Ia telah memberikan perubahan luar biasa di tubuh Manchester United.

Kini pelatih asal Belanda tersebut baru saja mendapatkan catatn luar biasa, ia berhasil meraih 30 kemenangan tercepat sebagai pelatih Manchester United, ia hanya butuh 41 pertandingan untuk meraih 30 kemenangan.

2. Jose Mourinho

Manajer Tottenham Hotspur, Jose Mourinho.

Photo :
  • Fox Sports

Jose Mourinho telah meraih beberapa prestasi bersama Manchester United diantaranya Piala Liga Inggris, Community Shield dan Piala Europa. Ketika berada di Old Trafford, pelatih asal Portugal tersebut hanya butuh 48 pertandingan untuk meraih 30 kemenangan dan menempati urutan kedua.

3. Louis Van Gaal

Mantan manajer Manchester United, Louis van Gaal.

Photo :

Selama pelatih Manchester United, Louis Van Gaal hanya mampu meraih satu trofi Piala FA. Tidak banyak perubahan di masa pelatih asal Belanda tersebut sebelum akhirnya digantikan oleh Jose Mourinho. Louis Van Gaal membutuhkan 54 pertandingan untuk meraih 30 kemenangan, sebelum akhirnya dipecat pada 2016.

4. Ole Gunnar Solskjaer

Ole Gunnar Solskjaer dipecat Manchester United

Photo :
  • Manchester United

Ole Gunnar Solskjaer menjadi pelatih Manchester United pada 2018 menggantikan Jose Mourinho. Selama dilatih oleh Solskjaer, Manchester United belum pernah meraih trofi apapun, prestasi terbaiknya hanya mampu menembus babak final Piala Europa pada 2021 dan itu pun menelan kekalahan atas Villarreal.

Ole Gunnar Solskjaer hanya butuh 58 pertandingan untuk meraih 30 kemenangan. Namun pada 2022, ia dipecat dan digantikan posisinya oleh Erik Ten Hag.

5. Sir Alex Ferguson

Mantan manajer Manchester United, Sir Alex Ferguson

Photo :
  • twitter.com/manutd

Yang terakhir, Sir Alex Ferguson merupakan pelatih legendaris dan paling sukses diantaranya yang lain. Ia telah meraih trofi 49 trofi bersama Manchester United.

Meskipun awal datangnya ia menemui banyak kendala, namun setelah tiga musim berikutnya, MU menjadi salah satu tim paling sukses di dunia. Sir Alex Ferguson hanya membutuhkan 63 pertandingan untuk meraih 30 kemenangan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya