5 Kiper Manchester United dengan Catatan Clean Sheets Terbanyak
- Twitter: Manchester United
VIVA Bola - Ada sejumlah kiper Manchester United yang mengukir catatan luar biasa seperti clean sheets (tidak kebobolan). Namun diantara mereka hanya David De Gea saja yang masih aktif bermain.
David De Gea diperkirakan akan mengukir clean sheet terbanyak di Manchester United. Pasalnya penjaga gawang asal Spanyol tersebut masih menjadi pilihan utama Erik Ten Hag di bawah mistar gawang.
Berikut beberapa kiper Manchester United dengan Clean sheets terbanyak, dilansir berbagai sumber:
1. Peter Schmeichel - 178 Clean Sheets
Peter Schmeichel merupakan salah satu kiper terbaik yang pernah dimiliki oleh Manchester United. Setelah tampil gemilang bersama Timnas Denmark, Sir Alex Ferguson yang terkesan dengan penampilan nya langsung mendatanginya ke Old Trafford.
Selama berseragam Manchester United, dia berhasil meraih banyak trofi diantaranya Premier League, Piala FA dan Liga Champions. Selain itu, Peter Schmeichel tercatat telah melakukan clean sebanyak 178 kali dari 380 penampilanya sebelum akhirnya memutuskan pindah ke Manchester City.
2. David De Gea - 178 Clean Sheets
David De Gea Tampil luar biasa semenjak didatangkan dari Atletico Madrid pada 2011, pada waktu itu masih dilatih oleh Sir Alex Ferguson. Bersama Manchester United, kiper spanyol tersebut telah meraih banyak trofi di antaranya Premier League, Piala Europa dan Piala FA.
Kiper berusia 32 tahun tersebut baru saja menorehkan catatan luar biasa selama berada di Old Trafford, David De Gea berhasil mencatatkan 178 clean sheets dari 400 pertandingan. torehan tersebut sama dengan Peter Peter Schmeichel, ia juga bakal melebihi rekor pendahulunya, pasalnya De Gea masih bermain.
3. Alex Stepney - 175 Clean Sheets
Alex Stepney merupakan penjaga gawang tahun 60 han, ia datangkan Manchester United pada musim 1966 dari Chelsea sebelum memutuskan pindah ke Dallas Tornado pada 1978. Selain tampil luar biasa besama MU.
Alex Stepney juga merupakan kiper andalan Timnas Inggris. Selama berada di Old Trafford, ia tercatat sudah bermain sebanyak 539 pertandingan secata tercatat sudah melakukan clean sheets sebanyak 175.
4. Gary Bailey - 161 Clean Sheets
Gary Bailey merupakan penjaga gawang Manchester United tahun 80 han. Ia menjadi kiper utama setelah Alex Stepney memutuskan meninggalkan Old Trafford. Namun selama berseragam Manchester United, ia tercatat sudah bermain sebanyak 375 pertandingan serta meraih 161 clean sheets.
5. Edwin Van Der Sar - 135 Clean Sheets
Pahlawan kemenangan Manchester United pada tahun 2008 saat meraih trofi Liga Champions yaitu Edwin Van Der Sar. Bersama MU, kiper asal Belanda tersebut telah meraih banyak trofi diantaranya Premier League, Piala FA, hingga Piala Liga Inggris.
Selama enam musim bersama Manchester United, Edwin van Der Sar tercatat sudah bermain sebanyak 266 pertandingan dan menciptakan 135 clean sheets. Ini merupakan torehan yang layar bisa mengingat ketika, mantan kiper Juventus tersebut didatangkan MU dari Fulham ketika usianya 35 tahun.