Drama 9 Gol, Manchester City Permalukan Manchester United

Erling Haaland merayakan gol saat Manchester City vs Manchester United
Sumber :
  • AP Photo/Rui Vieira

VIVA Bola – Derby Manchester akan tersaji dalam lanjutan Premier League malam ini, Sabtu 14 Januari 2023. Manchester United menjamu Manchester City di Old Trafford.

Pep Guardiola Ogah Dianggap Sebagai Kunci Kesuksesan Manchester City

Dalam pertemuan pertama musim ini, drama 9 gol terjadi di Derby Manchester. ManCity menang 6-3. Erling Haaland dan Phil Foden menorehkan hattrick dalam duel Premier League yang digelar di Etihad Stadium, 2 Oktober 2022.

Pertandingan baru berjalan delapan menit, ManCity sudah bisa membuka keunggulan. Phil Foden mencetak gol usai mendapatkan umpan dari Bernardo Silva.

Komentar Pep Guardiola Usai Resmi Perpanjang Kontrak di Manchester City

Keunggulan tersebut menambah kepercayaan diri ManCity. Mereka terus menggempur pertahanan dari MU dan hasil positif didapat pada menit 34 lewat sundulan Erling Haaland.

Manchester City vs Manchester United

Photo :
  • AP Photo/Rui Vieira
Marselino Ferdinan Mendunia, Sampai Dilirik Erling Haaland dan Richarlison

Cuma berselang tiga menit, Haaland mencetak gol keduanya ke gawang MU. Lagi-lagi umpan dari Kevin De Bruyne yang dia teruskan menjadi gol.

Di pengujung babak pertama, Foden membuat kiper MU, David De Gea memungut bola dari dalam gawang untuk keempat kalinya.

MU mencoba bangkit di babak kedua. Skuad asuhan Erik ten Hag lebih agresif dalam melancarkan serangan ke pertahanan ManCity.

Pada menit 56, MU akhirnya bisa memecah kebuntuan. ANtony yang mencetak gol dengan tendangan keras terukurnya.

Saat MU mencoba bangkit, ManCity justru bisa menambah keunggulan menjadi 5-1. Haaland mencatatkan hattrick-nya pada pertandingan ini di menit 65.

Seolah tak mau ketinggalan. Foden juga turut mencetak hattrick ke gawang Setan Merah. Dia mencetak gol pada menit 73.

Di sisa waktu yang ada, MU coba memberi perlawanan semaksimal mungkin. Mreka mencetak gol kedua lewat sundulan Anthony Martial pada menit 84.

Pada menit 90, MU mendapatkan hadiah penalti dari wasit. Martial sebagai eksekutor berhasil menuntaskan tugasnya dengan sempurna.

Susunan Pemain

Manchester City: Ederson; Nathan Ake, Manuel Akanji, Joao Cancelo, Kyle Walker (Sergio Gomez 41'), Ilkay Guendogan (Aymeric Laporte 75'), Bernardo Silva, Kevin De Bruyne (Julian Alvarez 75'), Erling Haaland, Jack Grealish (Cole Palmer 75'), Phil Foden.

Manchester United: David De Gea; Lisandro Martinez, Raphael Varane (Victor Lindeloef 40'), Tyrell Malacia (Luke Shaw 46'), Diogo Dalot, Bruno Fernandes, Christian Eriksen, Scott McTominay (Casemiro 59'), Marcus Rashford (Anthony Martial 59'), Jadon Sancho (Fred 70').

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya