Phil Foden Enggan Umpan ke Erling Haaland, Netizen: Ada Masalah Apa?
- Tangkap Layar
VIVA Bola - Gelandang muda Manchester City, Phil Foden memutuskan untuk menembak langsung ke arah gawang ketimbang memberikan umpan pendek kepada Erling Haaland yang tidak terkawal.
Atas kejadian tersebut membuat sebagian penggemar Manchester City banyak yang bertanya-tanya setelah Phil Foden yang membutakan tidak memberikan umpan kepada Erling Haaland. Hal ini pun menjadi trending topic di media sosial Twitter.
Pada pertandingan tersebut, Manchester City harus meraih satu poin setelah bermain imbang 3-3 dengan Newcastle United di Stadion James' Park. Dalam pertandingan tersebut Manchester City sempat unggul terlebih dahulu yang dicetak oleh Ilkay Gundogan pada menit kelima.
Sebelumnya Manchester City bisa meraih kemenangan. Namun skuad asuhan Pep Guardiola banyak membuang peluang, salah satunya yaitu ketika Phil Foden yang membutakan melakukan tembak langsung ketimbang memberikan umpan kepada Erling Haaland yang tidak terkawal.
Jika Phil Foden memutuskan untuk memberikan umpan kepada Erling Haaland, bukan tidak mungkin Manchester City bisa meraih tiga poin. Pasalnya dalam pertandingan tersebut, Manchester City sangat mendominasi permainan.
Selain itu juga banyak penggemar Manchester City yang sangat menyukai penampilan dari Erling Haaland dan disebut pembelian yang luar biasa pada musim ini.
Atas kejadian tersebut mengundang banyak komentar dari para penggemar Manchester City atas aksi dari Phil Foden, seperti dilansir dari Sportbible, Senin 22 Agustus 2022, sebagai berikut:
"Ini semua salah Phil Foden tidak memberikan umpan kepada Erling Haaland. Sebetulnya Manchester City sudah bisa unggul 2-0."
"Phil Foden perlu digandakan kan, Sementara Erling Haaland berada di posisi yang sangat terbuka dan sangat mudah untuk mencetak gol jika bola itu umpan."
"Ternyata bukan cedera yang menghalangi Erling Haaland untuk mendapatkan top skor Premier League. Ternyata Phil Foden yang enggan memberikannya."
"Kedua kalinya dalam dua pertandingan Phil Foden tidak memberikan umpan kepada Erling Haaland yang seharusnya bisa menjadikan sebuah keunggulan."