Thomas Tuchel Enggan Lepas Timo Werner

Manajer Chelsea, Thomas Tuchel.
Sumber :
  • AP Photo/Kirsty Wigglesworth

VIVA Bola - Manajer Chelsea, Thomas Tuchel menahan Timo Werner untuk meninggalkan Stamford Bridge pada musim ini di tengah ketertarikan dari RB Leipzig, Kamis 28 Juli 2022.

Dinilai Terlalu Maksa Mainkan Cole Palmer saat Lawan Arsenal, Manajer Chelsea Punya Pembelaan

Timo Werner mendapatkan kesulitan beradaptasi dengan gaya permainan Premier League. Ia didatangkan The Blues pada 2020 dari RB Leipzig dengan harga kesepakatan 47,5 juta poundsterling atau setara dengan Rp864 miliar.

Selama dua musim bersama Chelsea, ia tercatat baru mencetak 23 gol dari 89 pertandingan di semua kompetisi. pemain 29 tahun tersebut lebih sering menjadi pemain pengganti dibandingkan bermain secara reguler.

Hasil Piala Liga Inggris: Man City dan Chelsea Tumbang, Man United Menang dengan Van Nistelrooy

Timo Werner

Photo :
  • instagram

RP Leipzig telah menyatakan minatnya untuk memulangkan pemain 26 tahun tersebut ke Bundesliga. Selain itu juga Timo Werner ingin meninggalkan Chelsea.

Hasil Premier League: Manchester United 'Ngelawak' Lagi, Chelsea Menang, Tottenham Tumbang

Pasalnya ia sangat membutuhkan menit bermain lebih banyak untuk mengembalikan penampilan terbaiknya menjelang Piala Dunia Qatar 2022.

Seperti dilansir dari Metro.co.uk. Tampaknya Thomas Tuchel tidak akan membiarkan pemain asal Jerman tersebut meninggalkan Chelsea pada musim panas ini. Pada musim ini, Chelsea sudah kehilangan Romelu Lukaku yang dipinjamkan ke Inter Milan setelah sulit berkembang di Premier League.

Penyerang Timnas Jerman, Timo Werner

Photo :
  • bavarianfootballworks

Timo Werner merasa kurang mendapatkan kesempatan bermain di bawah asuhan Thomas Tuchel. Pada musim kemarin, Timo Werne hanya 15 kali menjadi starter dan selebihnya kebanyak menjadi pemain pengganti.

Pada awal bulan Juli ia mengatakan kepada para petinggi Chelsea, bahwa ia sangat terbuka untuk meninggalkan The Blues pada musim ini, pasalnya ia hanya ingin bermain secara reguler.

"Saya bisa bahagia bermain di mana-mana. Saya hanya ingin bermain lebih banyak dan saya harus bermain secara reguler untuk mempersiapkan kondisi jelang Piala Dunia dan saja juga ingin memiliki kesempatan untuk bermain di Piala Dunia bersama Timnas Jerman," kata Timo Werner.

Timo Werner menambahkan lebih lanjut, gelaran piala dunia tidak mengubah apapun, mau di gelar pada musim dingin atau musim panas, tetap saya membutuhkan lebih banyak menit bermain untuk tetap fit jelang Piala Dunia.

"Saya tidak tahu tentang itu, Timo Werner belum berbicara pada saya. Saat ini saya berpikir, dia harus bertahan di Chelsea dan harus membuktikan bahwa dia memiliki kualitas sebagai striker." kata Thomas Tuchel ketika ditanya mengenai masa depan di Chelsea.

Pemain Inter Milan rayakan kemenangan

Inter Milan Mengerikan! Puncaki Klasemen Liga Champions Tanpa Kebobolan, Inzaghi: Ini Menyenangkan

Inter Milan menunjukkan performa gemilang di Liga Champions. La Beneamata memuncaki klasemen League Phase usai menundukkan RB Leipzig 1-0

img_title
VIVA.co.id
27 November 2024