Cristiano Ronaldo Pergi, Manchester United Bidik Striker Bundesliga

Sasa Kalajdzic
Sumber :
  • Instagram: Sasa Kalajdzic

VIVA Bola - Manchester United tengah melakukan pembicaraan dengan Stuttgart untuk mendatangkan Sasa Kalajdzic ke Old Trafford, Selasa 12 Juli 2022.

Kontroversi Ballon d'or Berlanjut, Cristiano Ronaldo Dukung Vinicius

Erik Ten Hag sangat ingin mendatangkan penyerang yang serba bisa pada musim panas ini. Sasa Kalajdzic merupakan pemain yang tepat untuk menggantikan sosok Cristiano Ronaldo yang belum dipastikan akan bertahan bersama Manchester United.

Seperti dilansir dari Sky Germany. Manchester United kini telah menargetkan Sasa Kalajdzic sebagai targetnya pada musim panas ini, jika pemain asal Portugal tersebut meninggalkan Old Trafford pada musim panas ini.

Kata Ruben Amorim, Kartu Merah Bruno Fernandes Bikin Man United Bikin Rumit Pertandingan
5 Momen Terbaik di Boxing Day Premier League, Nomor 3 Legend Banget

Sebelumnya Sasa Kalajdzic dikaitkan kepindahannya ke Bayern Munich dalam beberapa musim terakhir. Untuk menggantikan Robert Lewandowski yang akan bergabung bersama Barcelona pada musim panas ini.

Setelah mendapatkan Sadio Mane, Bayern Munich nampaknya mundur dalam mendatangkan Sasa Kalajdzic. Selain Bayern Munich, Borussia Dortmund juga menginginkan pemain asal Austria tersebut.

Namun sejauh ini, Manchester United belum melakukan penawaran resmi kepada Stuttgart untuk mendatangkan pemain berusia 25 tahun tersebut. Selama dua musim berseragam Stuttgart, Sasa Kalajdzic telah mencetak 22 dua gol dari 48 pertandingan.

Selain Manchester United, ada beberapa klub Premier League yang menginginkan Sasa Kalajdzic yaitu West Ham United, Brighton dan Southampton. Sementara sang pemain mengatakan bahwa Premier League merupakan tujuan karirnya.

Pada musim ini, Manchester United baru mendatangkan satu pemain yaitu, Tyrell Malacia dari Feyenoord. Selain mencari seorang penyerang. Erik Ten Hag sedang mencari gelandang setelah ditinggal oleh Paul Pogba.

"Kami ingin memiliki pemain yang tepat. Kami miliki skuad yang sangat bagus, kami sedang bekerja untuk mengembangkan cara bermain, kami akan terus berusaha untuk mendapatkan pemain baru," kata Erik Ten Hag dilansir dari Metro.co.uk.

Pelatih asal Belanda tersebut menambahkan lebih lanjut, saya sudah katakan, kami akan mendatangkan pemain baru dilini tengah. Pasalnya Manchester United pada musim ini sudah kehilangan empat pemain tengah secara gratis diantaranya, Juan Mata, Paul Pogba, Nemanja Matic dan Jesse Lingard.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya