Pengakuan Tuchel, Bek Incaran Real Madrid Mau Tinggalkan Chelsea
- Twitter/@ToniRuediger
VIVA – Manajer Chelsea, Thomas Tuchel mengakui jika Antonio Ruediger ingin hengkang. Kontraknya bersama The Blues akan habis di akhir musim ini.
Ruediger merupakan bek andalan Chelsea. Di musim ini, total dia bermain dalam 47 pertandingan di semua kompetisi.
Diakui Tuchel, sedianya dia sudah berusaha meyakinkan bek Timnas Jerman itu untuk bertahan. Namun, situasi Chelsea saat ini tidak mendukung.
Invasi Rusia ke Ukraina yang jadi sebabnya. Pemerintah Inggris menjatuhkan sanksi kepada Chelsea karena pemiliknya, Roman Abramovich merupakan lingkaran oligarki Presiden Vladimir Putin.
"Situasinya adalah dia ingin meninggalkan klub. Dia memberi tahu saya tentang ini dalam perbincangan personal," kata Tuchel, dikutip dari Tribal Football.
"Kami memberikan segalanya, tetapi kami tidak bisa bertarung lagi karena adanya sanksi. Tanpa sanksi, setidaknya kami bisa terus berjuang. Tapi sekarang tangan kami terikat," imbuhnya.
Diakui oleh Tuchel, sosok Ruediger adalah andalan di dalam skuad. Dia merupakan pemain yang memberi kontribusi signifikan terhadap permainan tim.
"Kami akan sangat merindukannya. Dia menularkan keberanian di ruang ganti. Tipe yang ditakuti semua orang, tapi bagus untuk dimainkan. Dia bek top dalam satu setengah tahun terakhir bagi saya," ujar Tuchel.
Ucapan Tuchel ini jadi kabar baik bagi Real Madrid. Sebab, beberapa waktu lalu, mereka dikabarkan sangat ingin mendatangkan Ruediger.
Beredar kabar sudah ada negosiasi antara Ruediger dnegan Madrid sejak Januari 2022. Namun memang belum ada kata sepakat antara mereka.
Pelatih Madrid, Carlo Ancelotti sempat dikabarkan meminta pertemuan dengan Presiden Florentino Perez. Dia membahas kemungkinan mendatangkan Ruediger.