Diam-diam Juventus Mau Cari Untung dari Masalah Chelsea

Gelandang Chelsea, Jorginho.
Sumber :
  • Twitter/@ChampionsLeague

VIVA – Juventus bergerak mencari gelandang baru. Mereka menjadi beberapa pemain sebagai target.

Dinilai Terlalu Maksa Mainkan Cole Palmer saat Lawan Arsenal, Manajer Chelsea Punya Pembelaan

Memang amunisi lini tengah Juventus sudah lumayan banyak. Cuma mereka masih membutuhkan pemain yang mampu diplot sebagai deep lying playmaker, sesuai kebutuhan taktik pelatih Massimiliano Allegri.

Isu yang merebak, kini Juventus sudah memulai negosiasi dengan Jorginho. Peluangnya pun cukup besar karena Chelsea sebagai pemilik kini tengah terkena sanksi.

Paul Pogba Bisa Ngomong Bahasa Indonesia Berkat IShowSpeed: Minggir Lu Miskin

Chelsea dilarang mengikat kontrak baru dengan pemain, sebagai imbas sanksi pemerintah Inggris kepada sang pemilik Roman Abramovich.

Dalam hal ini kontrak Jorginho akan selesai pada 2023. Sudah tentu langkah terbaik adalah memperpanjangnya sekarang, tapi sekali lagi harus diingat hal tersebut tak dapat dilakukan karena sanksi.

1 Poin yang Dibawa Juventus dari Markas Lille Sudah Cukup Membuat Motta Merasa Puas

Opsi terbaik bagi Jorginho tentu adalah hengkang. Dan Juventus memberi tawaran menarik.

Jorginho

Photo :
  • instagram

Sayangnya, ketika tahu bayaran yang diminta, Juventus pun pikir-pikir ulang. Jorginho mau dibayar 7 juta euro per musim. Angka yang sama besar dengan penyerang baru Dusan Vlahovic, sebagai pemain dengan gaji terbesar kedua di sana.

Sejauh ini masih dilakukan pembahasan. Namun andai gagal, maka Juventus akan mencari pemain lain, atau memaksakan Manuel Locatelli memerankan posisi tersebut nantinya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya