Liverpool Rebut Puncak Klasemen Premier League Usai Hancurkan Watford

Selebrasi pemain Liverpool
Sumber :

VIVA – Liverpool berhasil merebut puncak klasemen sementara dari Manchester City usai menumbangkan Watford dalam lanjutan Premier League di Anfield, Sabtu 2 April 2022. The Reds menang 2-0.

Pasukan Juergen Klopp dengan cepat menguasai pertandingan tak lama setelah peluit dibunyikan. Bahkan, mereka sudah mendapatkan peluang pertama di menit kedua dari Mohamed Salah yang masih melebar.

Perlahan, Watford coba keluar dari tekanan. Tim tamu akhirnya bisa mengancam di menit 13 lewat situasi sepak pojok. Cucho Hernandez menanduk umpan matang yang mengarah ke gawang. Beruntung, bola jatuh ke pelukan Alisson.

The Reds akhirnya membuka keunggulan di menit 22. Adalah Diogo Jota yang mencatatkan namanya di papan skor.

Berawal dari serangan balik Watford yang gagal, bola direbut oleh Jordan Henderson yang memberikan umpan kepada Joe Gomez. Dia berlari dan menyodorkan umpan silang yang disambut tandukan Jota dan berakhir dengan gol.

Tujuh menit kemudian, Liverpool hampir saja mendapatkan penalti setelah Thiago Alcantara dijatuhkan di kotak terlarang. Tapi, wasit menilai itu bukan pelanggaran. Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.

Perbedaan kualitas pemain membuat The Reds masih tak terbendung dalam mendominasi permainan. Mereka terus mendikte Watford juga ketika memasuki babak kedua.

Memasuki satu jam laga berjalan, Liverpool mulai menyuntikkan tenaga baru ke lapangan. Fabinho dan Sadio Mane dimasukkan untuk menambah daya gedor sekaligus menyeimbangkan lapangan tengah.

Tiga menit jelang waktu normal berakhir, Liverpool berkesempatan emas untuk menambah keunggulan. Melalui tayangan VAR, Juraj Kucka terlihat melanggar Jota di kotak penalti.

Hasil Lengkap Liga Champions: Real Madrid Dibantai AC Milan, Man City Hancur Lebur

Wasit pun memberikan hadiah dari titik putih yang dikonversi oleh Fabinho di menit 89. Skor 2-0 tak berubah hingga laga bubar.

Hasil ini membuat Liverpool untuk pertama kalinya kembali ke puncak klasemen setelah cukup lama dikuasai oleh Manchester City. Kini, The Reds mengoleksi 72 poin, unggul dua angka dari rival terdekatnya.

Klasemen Premier League: Liverpool Gusur Man City di Puncak, Man Utd Posisi ke ....

Sementara, Watford makin tenggelam ke zona degradasi dengan 22 angka.

Susunan Pemain

Hasil Liga Inggris, Liverpool Menari di Atas Penderitaan Arsenal dan Manchester City

Liverpool: Alisson (PG); Joe Gomez, Joel Matip, Virgil Van Dijk, Andrew Robertson, Jordan Henderson, Curtis Jones (Fabinho 62'), Thiago Alcantara (James Milner 90'), Mohamed Salah (Sadio Mane 69'), Diogo Jota, Roberto Firmino.

Watford: Ben Foster (PG); Kiko Femenia, Samir, Christian Kabasele, Hassane Kamara, Imran Louza (Tom Cleverley 78'), Juraj Kucka, Moussa Sissoko, Ismaila Sarr, Joao Pedro (Joshua King 78'), Cucho Hernandez (Emmanuel Dennis 78').

Pemain Liverpool, Mohamed Salah

Pengakuan Mengejutkan Mohamed Salah

Mohamed Salah membuat pengakuan mengejutkan. Dia mengatakan sampai sekarang sama sekali belum mendapat tawaran perpanjangan kontrak dari manajemen Liverpool.

img_title
VIVA.co.id
25 November 2024