Pulang ke Brasil, Willian Tidak Bahagia di Arsenal

Willian saat masih memperkuat Arsenal
Sumber :
  • Twitter/@willianborges88

VIVA – Mantan gelandang Arsenal, Willian, merasa senang bisa kembali ke negara asalnya, Brasil. Saat ini, dia telah resmi menjadi pemain Corinthians.

Sepakbola Brasil Berduka, Kecelakaan Maut Tewaskan 7 Suporter Corinthians

Usai resmi menjadi pemain Corinthians, Willian buka suara mengenai perjuangannya selama di Arsenal. Dia pun mengaku, tidak merasakan bahagia selama berseragam Arsenal.

"Saya benar-benar banyak berpikir bersama dengan keluarga dan orang-orang terdekat saya. Sayangnya, waktu saya di Arsenal tidak bagus, saya tidak bahagia di klub itu," ujar Willian kepada Corinthians TV, seperti dikutip Tribal Football, Selasa 7 September 2021.

Gasak Tottenham, MU Geser Arsenal di Posisi 4

"Saya tidak perlu menjelaskan secara rinci, tetapi saya tidak senang dan saya pikir kembali ke Brasil adalah pilihan terbaik," ucapnya.

"Saya sempat mempelajari peluang, tetapi saya ingin kembali ke Corinthians, ke rumah saya, untuk dekat dengan keluarga saya. Jadi, waktu yang tepat untuk kembali adalah saat ini," katanya.

Selama berseragam The Gunners, Willian memang tampil tidak begitu cemerlang. Sejak didatangkan dari Chelsea pada 2020, dia hanya bermain 37 kali di semua kompetisi dengan hanya mencetak 1 gol dan 7 assist.

Pemain timnas Brasil, Kaka (kiri) dan Robinho.

Kisah Otavio Dutra Pernah Lawan Legenda Brasil Robinho dan Kaka

Bek PSBS Biak, Otavio Dutra mengaku pernah bertanding melawan legenda Timnas Brasil, Robinho dan Ricardo Kaka sejak bermain di akademi Corinthians.

img_title
VIVA.co.id
24 Juli 2024