6 Pemain Arsenal Masuk Daftar Jual

Winger Arsenal, Willian
Sumber :
  • Twitter/@willianborges88

VIVA – Arsenal memasukkan enam pemain dalam daftar jual bursa transfer musim panas. Mereka mau melakukan penjualan agar dapat dana segar.

Mengutip Daily Express, pemain pertama yang ada dalam daftar jual Arsenal adalah Hector Bellerin. Dia dikaitkan erat dengan Inter Milan.

Kabarnya Inter dan Arsenal masih dalam tahap negosiasi. Kedua belah pihak belum menemukan kata sepakat terkait harga jual Bellerin.

Pemain berikutnya yang masuk dalam daftar jual adalah Sead Kolasinac. Pemain asal Bosnia tersebut akan dijual pada bursa transfer musim ini.

Yang ketiga akan dijual Arsenal adalah Ainsley Maitland-Niles. Posisinya dalam skuad asuhan Mikel Arteta tak kunjung mendapat kejelasan.

Eddi Nketiah yang masih berusia 22 tahun juga bakal dijual oleh The Gunners. Kontraknya tersisa 12 bulan lagi, dan tak ada tanda-tanda diperpanjang.

Arsenal akan menjualnya agar tidak kehilangan pemain dengan cuma-cuma. Ada beberapa klub Premier League yang menginginkannya.

Lalu ada juga pemain jebolan akademi Arsenal yang mau dijual, yakni Reiss Nelson. Crystal Palace yang dilatih oleh Patrick Vieira dikabarkan mau mendatangkannya.

Manchester United Siap Jual Pemain Senior, 1 Nama Mengejutkan

Pemain terakhir yang akan dijual Arsenal adalah Willian. Pemain yang dibeli dari Chelsea itu kemungkinan besar ditawarkan ke klub lain.

Gaji Willian terbilang tinggi, yakni mencapai 200 ribu poundsterling atau setara dengan Rp4 miliar. Jumlah itu membuat Arsenal keberatan.

Cara Liverpool Cegah Alexander-Arnold Hengkang ke Real Madrid

Sebabnya Willian bukan lagi pilihan utama di dalam tim. Pengeluaran besar tentunya membuat Arsenal berpikir dua kali mempertahankannya.

Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat, Umuh Muchtar (foto: Dede Idrus)

Bos Persib Sebut Frets Butuan Bakal Gabung di Putaran Kedua

Kabar mengejutkan datang dari Persib Bandung. Tim berjuluk Maung Bandung ini berpeluang mendatangkan kembali sang mantan Frets Butuan

img_title
VIVA.co.id
15 Desember 2024