Arsenal Nyaris Kalah dari Klub Besutan Steven Gerrard
- Twitter/@RangersFC
VIVA – Arsenal bertamu ke kandang Rangers FC di Ibrox Stadium, Sabtu 17 Juli 2021, dalam pertandingan uji coba. Di laga tersebut, Arsenal nyaris kalah dari Rangers.
Selepas kick off, Rangers yang dibesut Steven Gerrard langsung tampil dengan determinasi tinggi. Sedangkan, Arsenal mengandalkan permainan kolektif.
Laga memasuki menit ke-14, Rangers sukses mebobol gawang Arsenal. Memanfaatkan umpan James Tavernier, Leon Balogun sukses menceploskan bola ke gawang The Gunners lewa sundulan terukurnya.
Keunggulan Rangers atas Arsenal tak bertahan lama. Tim asuhan Mikel Arteta itu berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-23 melalui aksi pemain barunya, Nuno Tavares.
Dalam waktu yang tersisa di babak pertama, kedua tim saling berbalas serangan. Namun, hingga peluit panjang tanda turun minum, skor 1-1 tidak berubah.
Usai rehat, Rangers dan Arsenal sama-sama melakukan beberapa pergantian pemain. Rangers menarik keluar dua pemain, sedangkan Arsenal memasukkan lima pemain baru.
Rangers tetap bermain agresif seperti paruh pertama. Sementara itu, Arsenal coba meningkatkan intensitas serangan mereka.
Saat pertandingan memasuki menit 75, Rangers sukses mencetak gol kedua mereka. Adalah Cedric Itten yang berhasil membobol gawang Arsenal lewat sundulannya usai menyambut umpan Glen Middleton.
Usaha Arsenal untuk menyamakan kedudukan baru membuahkan hasil pada menit 83. Penetrasi Eddie Nketiah yang diakhiri dengan tembakan kaki kirinya sukses mengubah skor kembali seri.
Di sisa waktu yang ada, kedua tim sama-sama mencari gol kemenangan. Namun, setiap serangan yang didapatkan kedua tim tidak ada yang mampu berubah menjadi gol.
Hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan, tak ada lagi yang tercipta. Arsenal harus puas bermain seri 2-2 melawan Rangers.
Susunan pemain
Rangers: Allan McGregor (PG); Connor Goldson (Cedric Itten 63'), Leon Balogun (Nathan Patterson 46'), James Tavernier (Glen Middleton 64'), Calvin Ughelumba (Jordan Jones 63'); Steven Davis (George Edmundson 63'), John Lundstram (Stephen Kelly 63'), Glen Kamara (Jack Simpson 46'); Ianis Hagi (Scott Arfield 64'), Kemar Roofe (Jake Hastie 64'), Jermain Defoe (Scott Wright 36').
Arsenal: Arthur Okonkwo (Karl Hein 46') (PG); Rob Holding (Ainsley Maitland-Niles 65'), Pablo Mari (Calum Chambers 46'), Cedric Soares (Hector Bellerin 46'), Nuno Tavares (Kieran Tierney 46'); Thomas Partey (Eddie Nketiah 64'), Mohamed Elneny (Joseph Willock 65'); Nicolas Pepe (Willian 65'), Emile Smith Rowe (Sead Kolasinac 62'), Folarin Balogun (Alexandre Lacazette 46'); Pierre-Emerick Aubameyang (Reiss Nelson 64').