5 Fakta Menarik Jelang Duel Arsenal Vs Slavia Praha
- Daily Mirror
VIVA – Arsenal menghadapi Slavia Praha di leg pertama babak perempatfinal Liga Europa. Duel tersebut digelar dini hari nanti 8 April 2021 di Stadion Emirates Stadium.Â
Meriam London menatap laga dengan kepercayaan diri tinggi. Selain tampil di kandang sendiri, Arsenal juga punya catatan positif bertemu dengan Slavia Praha.Â
Duel perdana kedua tim terjadi tahun 2007 lalu di fase grup ajang Liga Champions. Meriam London begiu digdaya dan mengakhiri duel dengan kemenangan 7 gol tanpa balas.Â
Di leg kedua, Slavia Praha tampil di depan pendukungnya dan mengimbangi permainan Arsenal. Skor 0-0 menjadi penghias laga kemudian Praha harus terlempar ke Liga Europa karena finis di posisi ketiga lalu Arsenal lolos ke babak selanjunya karena finis di posisi kedua.Â
Kini sudah 14 tahun berlalu, kedua tim kembali bertemu. Penasaran seperti apa pertandingan nanti, tapi jangan lupa simak dulu 5 fakta menarik yang disajikan Viva.co.id, dilansir dari berbagai sumber:Â
1. Arsenal belum sekalipun merasakan kemenangan di 3 laga terakhir segala ajang. Teranyar mereka dikalahkan Liverpool di ajang Premier League pada 4 April 2021 lalu.Â
2. Slavia Praha dalam momentum bagus, di mana dari 21 pertandingan terakhir, mereka belum terkalahkan.Â
3. Slavia Praha hanya kebobolan satu gol dari 5 duel terakhir segala ajang. Satu gol tersebut didapat ketika menghadapi Rangers, 12 Maret 2021 lalu.Â
4. Arsenal kemungkinan besar tidak diperkuat oleh sang bintang, Kieran Tierney yang diketahui menderita cedera saat menghadapi Liverpool, pekan lalu.Â
5. Slavia cukup rajin mencetak gol dibuktikan dari 70 gol yang diciptakannya dari 25 pertandingan di Liga Domestik.